Berita Utama

Ketik Lowongan Kerja

Berita Terkini

Thumbnail Berita - Dituding Bangun Warung Liar, Pedagang di Sisi Barat Pancer Dorr Angkat Bicara

11 November 2025 10:47

Dituding Bangun Warung Liar, Pedagang di Sisi Barat Pancer Dorr Angkat Bicara

Thumbnail Berita - Sidang Arisan Bodong Blitar: Kesaksian Terdakwa Berubah-Ubah, Korban Nilai Banyak Kebohongan

11 November 2025 10:41

Sidang Arisan Bodong Blitar: Kesaksian Terdakwa Berubah-Ubah, Korban Nilai Banyak Kebohongan

Thumbnail Berita - Membaca Ulang Peran Pendamping Desa

11 November 2025 10:33

Membaca Ulang Peran Pendamping Desa

Thumbnail Berita - ‎Ombudsman RI Gelar Rakernas di Kota Batu, Evaluasi Capaian dan Tantangan yang Dihadapi

11 November 2025 10:28

‎Ombudsman RI Gelar Rakernas di Kota Batu, Evaluasi Capaian dan Tantangan yang Dihadapi

Thumbnail Berita - Waspada Hujan Disertai Petir di Surabaya Hari Ini! Perhatikan Imbauan BMKG

11 November 2025 08:07

Waspada Hujan Disertai Petir di Surabaya Hari Ini! Perhatikan Imbauan BMKG

Thumbnail Berita - Jadi Plt Bupati, Lisdyarita Ajak Warga Wujudkan Ponorogo Lebih Maju! Apa Strateginya?

11 November 2025 07:52

Jadi Plt Bupati, Lisdyarita Ajak Warga Wujudkan Ponorogo Lebih Maju! Apa Strateginya?

Thumbnail Berita - Lomba Bahasa Jawa, Upaya Pelestarian Bahasa Daerah di Sekolah Dasar Jombang

11 November 2025 07:30

Lomba Bahasa Jawa, Upaya Pelestarian Bahasa Daerah di Sekolah Dasar Jombang

Thumbnail Berita - DPRD dan Pemkab Tuban Sepakati APBD 2026! Bupati Halindra: Semangat Membangun Daerah

11 November 2025 07:12

DPRD dan Pemkab Tuban Sepakati APBD 2026! Bupati Halindra: Semangat Membangun Daerah

Baca Sejenak

Thumbnail Berita - Dituding Bangun Warung Liar, Pedagang di Sisi Barat Pancer Dorr Angkat Bicara

11 November 2025 10:47

Dituding Bangun Warung Liar, Pedagang di Sisi Barat Pancer Dorr Angkat Bicara

Pedagang di sisi Barat Pantai Pancer Dorr Pacitan angkat bicara terkait tudingan Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) setempat yang menyebut keberadaan warung mereka sebagai bangunan liar tanpa izin.

Ketua Paguyuban Pedagang Pancer Dorr Pacitan, Sulardi merasa, pihaknya sudah berupaya tertib dan berkoordinasi dengan pihak pemerintah daerah.

Ia menjelaskan, sebelumnya para pedagang sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Pariwisata, Kasat Intel Polres Pacitan, Satpol PP, Bagian Perekonomian Setda, serta perwakilan pedagang untuk membahas penataan kawasan barat Pancer Dorr.

“Kita sudah berkoordinasi dan sudah diperbolehkan untuk membangun warung," jelas Sulardi, Selasa, 11 November 2025, di salah satu warung kawasan Pancer Door barat.

Ia menyebut, pernyataan BKD Pacitan yang menyebut para pedagang sebagai pihak ilegal dinilai dapat menyinggung para pelaku usaha kecil.

"Kita juga akan melakukan pengumpulan KTP dan surat pemberitahuan kepada Bupati Pacitan,” ungkapnya.

Menurutnya, para pedagang hanya berusaha mencari penghidupan tambahan di tengah kondisi ekonomi yang sulit.

“Pedagang ini sebenarnya hanya ingin mencari penghidupan tambahan. Saya yakin para pedagang ini selalu taat akan aturan dari pemerintah daerah,” ungkapnya.

Sulardi berharap pemerintah daerah bisa melihat persoalan ini secara lebih bijak.

Ia juga berharap, pemerintah daerah tidak langsung mengategorikan aktivitas mereka sebagai pelanggaran, melainkan melihat dari sisi sosial dan ekonomi masyarakat.

Sulardi menilai, keberadaan pedagang di Pancer Door justru bisa menjadi bagian dari penggerak ekonomi lokal sekaligus mendukung pendapatan daerah dari sektor pariwisata.

Sebagai tindak lanjut, Paguyuban Pedagang Pancer Dorr berencana mengirimkan surat resmi kepada Bupati Pacitan sebagai bentuk klarifikasi dan permohonan agar keberadaan pedagang di sisi Barat Pancer Door dapat difasilitasi secara legal sesuai aturan yang berlaku.

“Harapan kami, pemerintah bukan menilai dari sisi negatif, tapi seharusnya memberikan dukungan penuh terhadap pedagang di wilayah Pancer Door agar dapat membantu meningkatkan PAD di sektor wisata,” tutupnya.(*)


Jurnalis: Al Ahmadi
Editor: Hetty Hapsari

Berita untuk Anda: