KETIK, PALEMBANG – Aksi kejahatan jalanan kembali meresahkan warga Palembang. Seorang ibu rumah tangga menjadi korban penjambretan saat melintas di kawasan Perumahan PNS Pemkot, Kecamatan Gandus, Kota Palembang.
Peristiwa tersebut terjadi ketika korban mengendarai sepeda motor matic untuk pulang ke rumah.
Kejadian itu terekam kamera pengawas milik warung di persimpangan jalan dan sempat viral di media sosial. Dalam rekaman CCTV, terlihat seorang pria beraksi seorang diri menggunakan sepeda motor PCX berwarna hitam.
Pelaku mendekati korban dari samping, lalu secara tiba-tiba merampas kalung emas yang dikenakan korban.
Aksi cepat pelaku membuat korban kehilangan kendali hingga terjatuh ke aspal. Sementara itu, pelaku langsung melarikan diri dengan kecepatan tinggi menuju area dalam kompleks perumahan.
Korban diketahui bernama Wadifatma (55). Ia menuturkan bahwa saat kejadian dirinya tidak menyangka akan menjadi sasaran jambret.
“Motor saya tiba-tiba dipepet dari samping, pelaku langsung menarik kalung di leher saya,” ungkapnya, Kamis, 7 Januari 2026.
Akibat tarikan tersebut, korban terkejut dan sepeda motornya oleng hingga terjatuh. Bahkan, bagian perutnya sempat terbentur stang motor.
“Sempat mau mengejar, tapi sudah jatuh. Pelaku kabur ke arah dalam Perum PNS Pemkot,” ujarnya.
Dalam kejadian itu, korban kehilangan kalung emas bermotif padi dengan berat sekitar 1,5 suku. Jika ditaksir dengan harga saat ini, nilai perhiasan tersebut mencapai lebih dari Rp20 juta.
Usai kejadian, korban telah mendatangi Polsek Gandus untuk melapor. Meski laporan resmi belum dibuat, pihak kepolisian sudah mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara.
“Polisi sudah datang dan cek lokasi, tinggal bikin laporan resminya saja,” tutup korban.(*)
