KETIK, JAKARTA – Jagung rebus merupakan salah satu camilan yang bermanfaat bagi tubuh. Sebab, jagung banyak mengandung serat dan beberapa vitamin lain.
Pada musim penghujan ini, jagung rebus menjadi salah satu camilan favorit. Apalagi, cara menyajikannya juga cukup mudah.
Saat ini, banyak pedagang yang menjual jagung rebus di pinggir jalan atau di kompleks perumahan. Biasanya, juga disajikan bersama ketela dan pisang rebus.
Mengonsumsi jagung rebus lebih nikmat bila disandingkan dengan kopi hangat dan minuman lain yang bisa menghangatkan tubuh. Seperti minuman jahe dan wedang pokak.
Pada musim penghujan, jagung rebus yang dijajakan pedagang biasanya laris manis. Sebab, masyarakat lebih suka membeli dibandingkan masak sendiri.
“Saya baru menjual jagung rebus, ketela dan pisang rebus pada saat musim hujan. Lumayan buat tambahan penghasilan,” kata Siti, pedagang di kawasan perumahan Tandes, Surabaya, Senin, 19 Januari 2026.
Mengonsumsi jagung rebus bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Hasil penelitian dari US National Cancer Institute (NCI) yang dilakukan Dr. Arthur Schatzkin menemukan bahwa makanan itu bisa mengurangi resiko kanker maupun kolesterol.
Sementara itu, Universitas Sumatera Utara juga berhasil meneliti manfaat mengkonsumsi jagung rebus.
Penelitian yang dipublikasikan di Jurnal internasiona menunjukan bahwa jagung rebus kaya akan antioksidan. Selain itu, bisa membantu menurunkan kadar gula darah.(*)
