KETIK, PEMALANG – Aksi penjambretan dengan modus tanya alamat terekam kamera pengintai dan viral di media sosial.
Peristiwa tersebut melibatkan dua pemuda yang menyasar seorang emak-emak dan diduga terjadi di Desa Sidorejo, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah pada Rabu, 7 Januari 2026.
Berdasarkan video yang beredar luas di sejumlah platform media sosial, salah satu pelaku terlihat siaga di atas sepeda motor, sementara rekannya berpura-pura menghampiri korban untuk menanyakan alamat.
Saat korban lengah, pelaku yang turun dari motor langsung menjambret kalung yang dikenakan korban.
Usai melancarkan aksinya, pelaku langsung berlari ke arah sepeda motor yang telah disiapkan rekannya. Keduanya kemudian tancap gas meninggalkan lokasi kejadian dengan cepat. Emak-emak mencoba mengejar sembari teriak maling.
Rekaman kamera pengintai yang merekam detik-detik aksi tersebut menuai beragam komentar dari warganet. Banyak netizen mengecam tindakan para pelaku dan meminta aparat kepolisian segera bertindak karena aksi serupa dinilai meresahkan masyarakat, khususnya kaum perempuan dan lansia.
Dalam sejumlah unggahan, disebutkan bahwa lokasi kejadian berada di wilayah Desa Sidorejo, Kecamatan Comal. Namun demikian, hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait kebenaran lokasi maupun identitas para pelaku.
Kapolsek Comal, AKP Iman Santoso, saat dikonfirmasi ketuk.com terkait video viral tersebut, belum memberikan respons.
Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama terhadap orang tak dikenal yang mendekat dengan alasan menanyakan alamat atau hal lain yang berpotensi menjadi modus kejahatan.(*)
