Tertangkap Buang Sampah di Festival Ronthek Pacitan? Siap-siap Viral di Medsos

5 Juli 2025 12:51 5 Jul 2025 12:51

Thumbnail Tertangkap Buang Sampah di Festival Ronthek Pacitan? Siap-siap Viral di Medsos
Tempat sampah dan fasilitas kebersihan disiapkan di sepanjang area Festival Ronthek Pacitan 2025. Panitia berharap pengunjung bisa lebih sadar lingkungan dan tidak membuang sampah sembarangan selama acara berlangsung, Sabtu, 5 Juli 2025. (Foto: DLH for Ketik)

KETIK, PACITAN – Siapa pun yang tertangkap basah membuang sampah tidak pada tempatnya dalam Festival Ronthek Pacitan 2025 yang digelar 5–7 Juli 2025, siap-siap saja wajahnya bakal viral di media sosial (medsos).

Pasalnya, tim dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pacitan akan merekam dan memposting ke media sosial sebagai bentuk sanksi sosial dan edukasi publik.

Kepala DLH Pacitan, Cici Roudhotul Jannah menegaskan akan bertindak tegas terhadap pembuang sampah sembarangan selama acara berlangsung.

"Kami menyebar relawan di sepanjang rute festival. Jika ada yang ketahuan membuang sampah sembarangan, siap-siap difoto dan diunggah ke media sosial sebagai bentuk edukasi publik," ujar Kepala DLH Pacitan, Cici Roudhotul Jannah, Sabtu, 5 Juli 2025.

Langkah ini diambil sebagai bentuk keprihatinan terhadap masalah sampah yang kerap mencemari area publik usai event besar.

"Sampahmu tanggung jawabmu. Jangan sampai dicap sebagai perusak lingkungan hanya karena malas membuang sampah pada tempatnya," tambah Cici.

Bagi penonton yang akan membuang sampah dengan benar, DLH juga telah memasang banyak tempat sampah di sepanjang Jalan Ahmad Yani dan area Alun-Alun.

Di samping itu, pihaknya juga melibatkan relawan Saka Kalpataru yang akan membagikan trashbag ke penonton secara berantai.

"Kami juga meminta agar MC menyampaikan imbauan kepada penonton. Di samping kampanye di media sosial, grup WhatsApp warga, hingga kepada peserta rontek untuk menugaskan petugas pengumpul sampah," ungkapnya.

DLH juga mengajak penonton untuk membawa tikar, tumbler, dan tas sendiri dari rumah agar tidak meninggalkan jejak sampah.

"Kami yakin Anda cinta Pacitan. Mari buktikan dengan tidak membuang sampah sembarangan saat menonton Rontek. Jadilah penonton yang bertanggung jawab," pungkas Cici.(*)

Tombol Google News

Tags:

pacitan ronthek pacitan festival rontek 2025 sampah festival ronthek pembuang sampah sembarangan festival budaya pacitan kebersihan festival pacitan panitia festival ronthek sanksi sosial pacitan ronthek pacitan 2025 rontek pacitan viral sanksi buang sampah di pacitan DLH Pacitan tim saber pacitan pengawasan sampah festival edukasi sampah rontek media sosial rontek pacitan disparbudpora pacitan acara budaya jawa timur event pacitan 2025 parade seni pacitan festival Rontek Pacitan 2025