Masakan Siap Saji Bu Yulis, Solusi Pemadam Kelaparan di Kota Madiun

8 Januari 2026 14:59 8 Jan 2026 14:59

Thumbnail Masakan Siap Saji Bu Yulis, Solusi Pemadam Kelaparan di Kota Madiun

Masakan siap saji Bu Yulis yang berada di Jalan Arwana no 1c, Kelurahan Nambangan Kidul, Kota Madiun siap memanjakan lidah anda pecinta kuliner. (Foto: Angga/Ketik.com)

KETIK, MADIUN – Warung masakan siap saji sudah tak asing lagi bagi khalayak umum. Bagi yang ingin praktis tanpa harus ribet memasak menu tersebut adalah sasaran menu utama.

Di Kota Madiun terdapat berbagai warung masakan siap saji yang tersedia. Salah satunya adalah warung Bu Yulis.

Masakan siap saji Bu Yulis yang terletak di Jalan Arwana no 1c, Kelurahan Nambangan Kidul, Kota Madiun tersebut tersedia berbagai macam masakan. Mulai dari aneka sayur, lauk pauk, serta aneka es dijual di warung tersebut.

Yulis Setyowati pemilik usaha mengatakan bahwa warungnya buka mulai pukul 09.00 WIB hingga habis.

"Bukanya pukul 9 pagi untuk tutupnya sampai habis masakannya," ujarnya pada Kamis, 8 Januari 2026.

Dengan dibanderol mulai harga Rp. 5000 harga tersebut cukup ramah di kantong. "Harganya mulai dari Rp5000 untuk semua jenis makanan dan es," tambahnya.

Bagi pecinta kuliner atau pun yang tidak ingin ribet memasak, wajib mencobanya. Tidak sulit untuk menemukan lokasinya, karena terdapat plang di depan gang atau alamat di Google Maps yang siap mengarahkan untuk menikmati masakan siap saji Bu Yulis tersebut. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Masakan Siap Saji Bu Yulis makanan Aneka Es Aneka Sayur Lauk Pauk Kuliner Kota Madiun Jawa timur