KETIK, MALANG – Mungkin tidak sedikit orang merasa kesal ketika melakukan panggilan telepon ke anak muda, khususnya Gen-Z namun tak kunjung di angkat. Tenang saja, bukan hanya kalian yang kesal. Namun Gen-Z juga sering merasa kesal jika mendapatkan panggilan telepon secara tiba-tiba.
Kekesalan tersebut umumnya terjadi apabila telepon tersebut datang dari orang yang tidak dikehendaki. Mulai dari atasan, kerabat dekat maupun jauh, teman yang tak terlalu dikenal, rekan kerja, hingga keluarga sendiri.
Umumnya Gen-Z akan berpikir jika sebuah panggilan teleponyang diabaikan tidak dilanjutkan dengan pesan teks, maka mereka menganggap bahwa tidak ada hal penting yang perlu dibahas. Terlebih jika telepon tersebut berlangsung lebih dari satu kali.
Ternyata ada beberapa alasan yang membuat Gen-Z enggan mengangkat telepon.
1. Cemas pada Situasi Canggung
Banyak anak muda yang merasa cemas dan tiba-tiba khawatir jika ada panggilan tanpa pemberitahuan melalui chat terlebih dahulu. Mereka akan menebak-nebak topik apa yang akan dibahas dalam telepon. Tanpa mengetahui hal tersebut, Gen-Z harus menghadapi respon spontan yang membuat gugup dan tidak nyaman.
2. Merasa Terganggu
Telfon yang mendadak sering dianggap mengganggu aktivitas dan produktifitas. Panggilan telepon menuntun mereka untuk segera merespon dengan cepat di tengah kesibukan yang harus mereka jalani. Tak jarang untuk menghindari perasaan terganggu itu, Gen-Z sering mengaktifkan mode hening ataupun Do Not Disturb.
3. Lebih Senang Komunikasi Melalui Chat
Komunikasi yang tidak membutuhkan respon cepat lebih digemari oleh Gen-Z. Tak heran jika marak di media sosial terkait kebiasaan lupa membalas pesan. Terkadang dibutuhkan waktu cukup lama untuk mempersiapkan respon dari topik ataupun pertanyaan yang tengah dibahas.
Terlebih Gen-Z tumbuh di era digital yang terbiasa dengan komunikasi melalui pesan instan seperti WhatsApp maupun Telegram. Komunikasi melalui pesan tertulis lebih memudahkan mereka untuk berfikir sebelum menjawab. Hal tersebut dilakukan guna mengurangi kesalahpahaman. Dengan demikian dari pada telfon, lebih baik berkomunikasi lewat chat saja!
Jangan Kesal! Ini Alasan Gen-Z Tak Suka Angkat Telepon
5 April 2025 13:00 5 Apr 2025 13:00
Panggilan tak terjawab, Gen-Z tidak suka ditelepon. (Foto: Lutfia/Ketik.co.id)
Trend Terkini
23 Januari 2026 20:25
Pegang Petok D Asli, Warga Melirang Gresik Tetap Diminta Kosongkan Rumah
24 Januari 2026 07:00
Benteng Terakhir: Surat Sakti, Tanggung Jawab Bupati
23 Januari 2026 14:18
Alun-Alun Jayandaru Buka Tanggal 27, Internet Gratis Siap Manjakan Publik Sidoarjo
27 Januari 2026 10:09
Dilema Kabel Semrawut, Diskominfo Sleman Pilih Diikat Rapi Ketimbang Tanam Tanah demi Hemat APBD
23 Januari 2026 20:36
Konflik Pembangunan SPPG dengan Warga Komplek Perumahan Tuban
Tags:
Gen Z Telfon Tidak Suka Telfon Pesan singkat telepon diteleponBaca Juga:
OJK Malang Ajak Gen Z Melek Perencanaan Keuangan, Waspadai Investasi IlegalBaca Juga:
Tips Menjadi Petani Muda, Peluang Besar di 2026!Baca Juga:
Pedagogi Baru Mendidik Gen ZBaca Juga:
Pasar Properti Bergeliat, Pakar Sebut Milenial Lebih Siap Daripada Gen Z, Ini AlasannyaBaca Juga:
Spotify Wrapped 2025 Hadir, Bawa Fitur Baru yang Unik dan Ikonik!Berita Lainnya oleh Lutfia Indah
29 Januari 2026 17:09
Padat Merayap! Arus Lalu Lintas di 12 Ruas Jalan Kota Malang Dialihkan saat Mujahadah Kubro 1 Abad NU
29 Januari 2026 16:53
Alun-alun Merdeka Kota Malang Dibuka 24 Jam, DLH Siapkan Keamanan dan Perawatan
29 Januari 2026 16:51
DPRD Kota Malang Usul Pembebasan Lahan untuk Relokasi PKL Alun-Alun Merdeka
29 Januari 2026 16:34
[FOTO] Hari Pertama Usai Diresmikan, Alun-alun Merdeka Kota Malang Langsung Diserbu Pengunjung
29 Januari 2026 15:39
Skater Malang Merapat! Skatepark Alun-Alun Merdeka Makin Proper Buat Latihan
