GM Baru MKSO Tebu Kebun Lumajang Raya Targetkan Peningkatan Kinerja dan Inovasi

20 Januari 2026 14:47 20 Jan 2026 14:47

Thumbnail GM Baru MKSO Tebu Kebun Lumajang Raya Targetkan Peningkatan Kinerja dan Inovasi

GM baru dan GM Lama MKSO Kebun Lumajang Raya (Foto : PT. Sinergi Gula Nusantara)

KETIK, LUMAJANG – General Manager (GM) Manajemen KSO Tebu Kebun Lumajang Raya yang baru, Farid Budi Hariyanto memberikan apresiasi positif kepada GM sebelumnya Owen D. H. Gultom yang telah melakukan capaian positif pada manajemen MKSO Tebu Kebun Lumajang Raya.

Hal ini disampaikan Farid Budi Hariyanto saat acara serah terima jabatan pada hari Rabu, 14 Januari 206 kematin di Kantor Kebun Lumajang Raya. 

Dalam kesempatan itu Farid menyatakan akan meneruskan langkah positif yang selama telah berlangsung, dan akan berusaha meningkatkan kinerja perusahaan dengan sejumlah inovasi baru.

"Kami akan melanjutkan capaian positif yang telah dirintis, sekaligus mendorong peningkatan kinerja, kolaborasi, dan inovasi demi kemajuan KSO Tebu Kebun Lumajang Raya," kata Farid Budi Hariyanto.

Sementara itu GM sebelumnya Owen D. H. Gultom menyampaikan apresiasi positif kepada seluruh karyawan dan manajemen Kebun Lumajang Raya yang telah memberikan dukungan selama kepemimpinannya di Kebun Lumajang Raya.

"Kami menyampaikan ucapan terima kasih terhadap dukungan yang diberikan selama ini, dan berharap kepada manajemen dan karyawan untuk terus berkontribusi secara positif sehingga MKSO Kebun Lumajang Raya bisa semakin progresif dan berdaya saing," kata Owen D. H. Gultom.

Proses pergantian kepimimpunan KSO Kebun Lumajang Raya diharapkan menjadi bagian dari usaha penguatan internal perusahaan dan sebagai langkah strategis dalam menghadapi tantangan kedepan.

"Ini merupakan penguatan internal dalam menjalankan visi dan misi perusahaan, sehingga kedepan perusahaan ini bisa semakin tumbuh dan berkelanjutan dan memberikan manfaat yang besar serta nilai tambah kepada masyarakat," tegas GM baru Farid Budi Hariyanto dalam kesempatan tersebut.

MKSO Tebu Kebun Lumajang Raya merupakan bagian dari PT. Sinergi Gula Nasional di Lumajang. 

Tombol Google News

Tags:

PT. Sinergi Gula Nusantara MKSO Kebun Lumajang Raya Owen D. H. Gultom Farid Budi Hariyanto