KETIK, SURABAYA – Bagi pecinta cokelat, ada kabar manis yang sayang dilewatkan. Botanique Lounge, Four Points by Sheraton Surabaya Tunjungan Plaza, bakal menggelar kelas memasak eksklusif bertajuk Chocolate Class bersama Belinda Christina, juara MasterChef Indonesia Season 11.
Acara ini akan berlangsung pada Minggu, 21 September 2025, pukul 14.00 – 16.00 WIB.
F&B Marketing Executive Four Points By Sheraton Surabaya Tunjungan Plaza Martina Hartono menjelaskan dalam kelas spesial ini, Belinda akan berbagi inspirasi, teknik, hingga rahasia bagaimana mengolah cokelat menjadi dessert elegan dengan cita rasa istimewa.
Peserta tidak hanya menyaksikan langsung keahlian Belinda, tapi juga bisa berinteraksi sekaligus mencicipi hasil kreasi yang dibuat.
“Acara ini kami hadirkan untuk memberikan pengalaman yang lebih personal kepada para pecinta kuliner, khususnya penggemar cokelat. Melalui Chocolate Class ini, kami ingin menghadirkan suasana hangat di Botanique Lounge di mana tamu dapat belajar langsung dari sosok inspiratif seperti Belinda Christina,” ujarnya.
Kelas ini terbuka untuk umum dengan konsep intimate dan jumlah peserta terbatas. Ada dua pilihan paket yang ditawarkan:
• Lunch Package seharga Rp500.000 nett/pax, sudah termasuk kelas dan all you can eat lunch di Lime Restaurant.
• Only Class seharga Rp350.000 nett/pax, khusus mengikuti kelas.
Dengan format yang hangat dan interaktif, Chocolate Class ini bukan sekadar kelas memasak, melainkan juga pengalaman kuliner berkelas yang jarang ditemukan.
Detail Acara
Lokasi: Botanique Lounge, Four Points by Sheraton Surabaya Tunjungan Plaza
Tanggal: Minggu, 21 September 2025
Waktu: 14.00-16.00 WIB
Untuk reservasi, peserta bisa menghubungi WhatsApp di 0813 3102 5445 atau mengunjungi Instagram @botanique.lounge. (*)
Belajar Mengolah Cokelat Langsung dari Juara MasterChef Indonesia di Four Points Surabaya
17 September 2025 07:59 17 Sep 2025 07:59
Rangkuman Berita:
Four Points Surabaya gelar "Chocolate Class" eksklusif bersama juara MasterChef, Belinda Christina, 21 September 2025. Peserta belajar teknik membuat dessert cokelat elegan, interaksi, dan mencicipi kreasi. Pilihan paket: Lunch (Rp500rb) atau kelas saja (Rp350rb). Info & reservasi: WA 0813 3102 5445, IG @botanique.lounge.
Trend Terkini
29 Okt 2025 19:58
Cacat Logika Ekonomi di Balik Serangan Cak Imin terhadap Indomaret dan Alfamart
29 Okt 2025 13:48
Pemkab Sleman Tiadakan Upacara Sumpah Pemuda, Kepala Bakesbangpol Bungkam
28 Okt 2025 08:20
Musisi Lokal Kritik EO Shaolin Music, Nilai Konser Denny Caknan di Pemalang Abaikan Talenta Daerah
27 Okt 2025 22:55
Ketua Ormas 234 SC Pemalang Soroti Rencana Konser Denny Caknan dan Ndarboy Genk di Terminal Induk, Khawatir Timbulkan Kericuhan
28 Okt 2025 05:47
Terciduk OTT Satgas Sampah Sidoarjo, Ini ”Hukuman Berat” Pembuang Sampah Sembarangan
Tags:
Cokelat Belinda MasterChef Indonesia Botanique Lounge Four Points Surabaya Chocolate Class kelas memasak SurabayaBaca Juga:
Kampung Coklat Blitar Hadirkan Fasilitas dan Wahana Baru Sambut Liburan Nataru 2025Baca Juga:
Yuk! Ikutan KAI Railway Cyclist Fest 2024 Bareng Artis, Berhadiah Ratusan Juta RupiahBaca Juga:
Tidak Hanya Nikmat, Berikut Manfaat Cokelat untuk Memperbaiki MoodBaca Juga:
Sambut Ramadan, Four Points Surabaya Gelar Safari Rasa NusantaraBaca Juga:
Dapur Cokelat Hadirkan Berbagai Produk Edisi Spesial Sambut ValentineBerita Lainnya oleh Shinta Miranda
30 Oktober 2025 15:28
Banyaknya Keluhan Masyarakat Soal Motor Brebet, DPRD Surabaya Dorong Pertamina Tak Hanya Minta Maaf
29 Oktober 2025 05:15
Pendidikan untuk Siapa? Petani Kedung Cowek Terancam Tergusur Demi Sekolah Rakyat
28 Oktober 2025 21:11
Makna Baru Sumpah Pemuda Menurut Yona Bagus: Gen Z Hadapi Perang Pikiran dan Inovasi
28 Oktober 2025 19:05
Marak Konten Mihol, Pemkot Surabaya Minta Influencer Tak Jadi Corong Iklan
28 Oktober 2025 18:57
Benang Emas, Saat Mesin Jahit Mengubah Nasib Ratusan Warga MBR Surabaya
27 Oktober 2025 16:00
[FOTO] Ketika Spesialis Mall Bangun Rumah Sakit, Begini Tampilan Istimewa Siloam Hospitals Surabaya, Gak Ada Bau Obat!
Trend Terkini
29 Okt 2025 19:58
Cacat Logika Ekonomi di Balik Serangan Cak Imin terhadap Indomaret dan Alfamart
29 Okt 2025 13:48
Pemkab Sleman Tiadakan Upacara Sumpah Pemuda, Kepala Bakesbangpol Bungkam
28 Okt 2025 08:20
Musisi Lokal Kritik EO Shaolin Music, Nilai Konser Denny Caknan di Pemalang Abaikan Talenta Daerah
27 Okt 2025 22:55
Ketua Ormas 234 SC Pemalang Soroti Rencana Konser Denny Caknan dan Ndarboy Genk di Terminal Induk, Khawatir Timbulkan Kericuhan
28 Okt 2025 05:47
Terciduk OTT Satgas Sampah Sidoarjo, Ini ”Hukuman Berat” Pembuang Sampah Sembarangan
