19 PPPK Paruh Waktu Formasi 2024 Jalani Penghadapan-Pembinaan di SMAN 1 Gondangwetan Pasuruan

3 Januari 2026 16:28 3 Jan 2026 16:28

Thumbnail 19 PPPK Paruh Waktu Formasi 2024 Jalani Penghadapan-Pembinaan di SMAN 1 Gondangwetan Pasuruan
Salah satu Tendik PPPK Paruh Waktu Formasi 2024 yang menyampaikan komitmennya terkait dengan harapan, keinginan, dan tanggung jawab di SMAN 1 Gondangwetan (Foto: Yuni Ernawati)

KETIK, PASURUAN – Penghadapan dan pembinaan PPPK Paruh Waktu Formasi Tahun 2024 Pemerintah Provinsi Jawa Timur dilaksanakan di instansi masing-masing sesuai penempatan pada Jumat, 2 Januari 2026, mulai pukul 08.00 WIB.

Kegiatan ini menjadi bagian dari tahapan awal sebelum para PPPK Paruh Waktu menjalankan tugas secara penuh di unit kerja masing-masing.

Di SMAN 1 Gondangwetan, kegiatan tersebut diikuti oleh 19 PPPK Paruh Waktu yang terdiri dari 5 guru dan 14 tenaga kependidikan. Seluruh peserta mengikuti rangkaian acara inti yang dipusatkan di ruang laboratorium sekolah.

Acara diawali dengan penghadapan resmi PPPK Paruh Waktu yang ditandai dengan penyerahan Nota Persetujuan Teknis Penetapan NIP PPPK Paruh Waktu serta asli Petikan SK Pengangkatan PPPK Paruh Waktu Formasi Tahun 2024.

Penyerahan dokumen dilakukan langsung oleh Kepala SMAN 1 Gondangwetan kepada seluruh peserta.

Foto Kepala SMAN 1 Gondangwetan melakukan pembinaan saat acara Penghadapan 19 Guru dan Tendik PPPK Paruh Waktu Formasi 2024 di SMAN 1 Gondangwetan, Jumat, 2 Januari 2026 (Foto: Yuni Ernawati)Kepala SMAN 1 Gondangwetan melakukan pembinaan saat acara Penghadapan 19 Guru dan Tendik PPPK Paruh Waktu Formasi 2024 di SMAN 1 Gondangwetan, Jumat, 2 Januari 2026 (Foto: Yuni Ernawati)

Selanjutnya, pembinaan disampaikan oleh Kepala SMAN 1 Gondangwetan, Wawan Pramunadi, M.Pd.

Dalam arahannya, ia mengingatkan pentingnya integritas dan profesionalisme sebagai fondasi utama dalam menjalankan tugas di lingkungan pendidikan.

"Etika dan tanggung jawab atas setiap keputusan dan tindakan tidak boleh diabaikan. Tugas terpenting adalah orientasi layanan yang selalu menempatkan kepentingan siswa, orang tua, dan masyarakat di depan kepentingan pribadi," ujar Wawan Pramunadi saat pembinaan.

Selain itu, ia juga menyampaikan pemahaman mengenai tugas, hak, dan kewajiban PPPK Paruh Waktu.

Menurutnya, pengembangan diri dan inovasi menjadi hal penting yang perlu dilakukan secara berkelanjutan, baik melalui pelatihan, workshop, maupun studi lanjut agar kompetensi tetap relevan.

Ia juga mendorong peserta untuk terus mencari metode yang lebih efektif dalam proses belajar-mengajar maupun administrasi.

Aspek lain yang turut disoroti adalah pentingnya komunikasi efektif, kerja sama, dan kolaborasi di lingkungan sekolah.

Kemampuan menyampaikan informasi secara jelas, mendengarkan masukan, serta menyelesaikan konflik dengan bijak dinilai sebagai bagian dari profesionalitas aparatur pendidikan.

Rangkaian acara ditutup dengan penyampaian komitmen dari masing-masing peserta PPPK Paruh Waktu.

Komitmen tersebut berisi harapan, kesiapan, serta tanggung jawab dalam mengemban tugas di SMAN 1 Gondangwetan terhitung mulai 1 Januari 2026.(*)

Tombol Google News

Tags:

SMAN 1 Gondangwetan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Pasuruan PPPK Paruh Waktu Formasi Tahun 2024 Penghadapan PPPK Paruh Waktu dinas pendidikan provinsi Jawa Timur pppk paruh waktu Pendidikan Jawa Timur PPPK 2024 Provinsi Jawa Timur