KETIK, MALANG – Kementerian Koperasi dan UKM melalui Deputi Bidang Pengembangan Usaha Koperasi memberikan fasilitasi kepada Koperasi Merah Putih (KMP) se-Malang Raya. Melalui forum kemitraan, KMP desa maupun kelurahan akan mendapat bantuan suplai bahan pokok.
Kepala Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang, Eko Sri Yuliadi, menjelaskan KMP akan mendapat bantuan kerja sama dengan pihak ketiga, seperti Japfa maupun penyalur sembako lainnya.
"Tadi cuma perwakilan dari Dinoyo, Bandulan, yang hadir secara simbolis saja. Tapi nanti 57 KMP di semua kelurahan melakukan kerja sama," ujar Eko, Kamis, 20 November 2025.
Eko menjelaskan tidak ada persyaratan khusus yang harus dipenuhi untuk mengakses bantuan tersebut. Terlebih tujuan dari kemitraan untuk percepatan operasional KMP.
"Saya kira nanti semua mitra memberikan kemudahan bagi KMP untuk melakukan kolaborasi dan kemitraan. Ini tujuannya untuk mempercepat proses operasional KMP terkait pelayanan kepada masyarakat," ucapnya.
Ia menargetkan hingga akhir 2025 ini sembako dapat terdistribusikan di seluruh KMP Kota Malang.
"Nanti kemitraan ini langsung segera kami lakukan survei lapangan sambil pembangunan gerai," katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, meminta agar pelaku KMP memanfaatkan fasilitasi yang diberikan Kemenkop UKM.
"Terkait koperasi ini kita selalu mendukung sepenuhnya untuk dapat terlaksana. Kalau koperasinya kan semua 57. Tapi kan program kerjanya beda-beda. Harapannya nanti dari 57 semuanya akan kerja sama," ujar Wahyu. (*)
