KETIK, SITUBONDO – Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten SItubondo bekerja sama dengan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Pengarusutamaan Gender pada Organisasi Wanita di Kabupaten Situbondo, Rabu 16 Juli 2025.
Bimtek yang dibuka Wakil Bupati Situbondo, Ulfiyah tersebut berlangsung di Aula Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Situbondo dan dihadiri oleh Organisasi Perempuan di Kabupaten Situbondo.
Ulfiyah, Wakil Bupati Situbondo sekaligus Ketua GOW Situbondo dalam pemaparannya mengatakan bahwa salah satu tujuan dari bimtek ini, yaitu bagaimana seorang perempuan-perempuan di Kabupaten Situbondo tangguh dan mempunyai peran yang sama dengan kaum laki-laki.
"Tadi sudah saya sampaikan bahwa kaum perempuan mempunyai peran yang penting dalam pengambilan kebijakan. Peran wanita bukan hanya melahirkan dan mengurus rumah tangga saja. Tapi, peran seorang perempuan bagaimana bisa setara dengan peran kaum laki-laki untuk pengambilan keputusan," kata Wabup Situbondo yang akrab di sapa Mbak Ulfi.
Dalam kegiatan ini, sambung Mbak Ulfi, diharapkan perempuan Situbondo memiliki mental baja dan mendukung program-program Pemerintah Kabupaten Situbondo menuju naik kelas.
"Saat ini sudah bergabung organisasi wanita dari Islam, Kristiani, Katolik dan Buddha, semuanya ada di GOW. Untuk itu, kami harapkan seluruhnya bersama-sama bisa memberikan dan mendukung apa yang menjadi program pemerintah agar Situbondo naik kelas," jelas Wabup Situbondo.
Mbak Ulfi juga mengatakan bahwa pengurus GOW Situbondo yang ada di wilayah kecamatan-kecamatan juga akan terus bergerak membangun wanita-wanita tangguh yang setara dengan kedudukan kaum laki-laki.
“Kesetaraan gender merupakan kondisi di mana laki-laki dan perempuan memiliki hak, kesempatan, dan perlakuan yang sama dalam berbagai aspek kehidupan," kata Mbak Ulfi.
"Ini bukan berarti menyamakan semua perbedaan biologis, tetapi menghilangkan diskriminasi dan memastikan semua orang, tanpa memandang jenis kelamin, dapat mengakses sumber daya dan meraih potensi penuh serta kaum perempuan juga mampu mengambil kebijakan dalam berbagai hal,” sambungnya.
Kesetaraan gender yang diusung oleh Gabungan Organisasi Wanita (GOW) merupakan upaya untuk memastikan bahwa setiap individu, tanpa memandang jenis kelamin, memiliki kesempatan dan hak yang sama dalam berbagai aspek kehidupan.
“GOW berperan sebagai wadah koordinasi dan konsolidasi berbagai organisasi wanita di Kabupaten Situbondo dengan tujuan utama mewujudkan kesetaraan gender dan memberdayakan perempuan.
Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengarusutamaan Gender bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan anggota organisasi wanita dalam menerapkan prinsip-prinsip kesetaraan dan keadilan gender dalam berbagai kegiatan organisasi dan program pemberdayaan perempuan.
“Bimtek ini berfokus pada kebijakan, program, dan kegiatan organisasi mempertimbangkan perbedaan kebutuhan dan aspirasi laki-laki dan perempuan, sehingga tercipta kesetaraan dan keadilan gender," terangnya.
"Dalam kegiatan ini para peserta juga dikenalkan dengan berbagai analisis gender, seperti Gender Analysis Pathway (GAP) dan Gender Budget Statement (GBS), serta menganalisa persoalan gender,” tandas Mbak Ulfi.(*)