KETIK, SURABAYA – Komunitas Kreasi Pemuda Tanpa Batas berkolaborasi dengan PT Nusantara Prestige Asia dan Prestige Leaf Trade Limited dari Negara Dubai menggelar aksi lingkungan bertajuk Trees for The Future Kreasi Menghijaukan Negeri di kawasan Ekowisata Mangrove Wonorejo, Surabaya.
Kegiatan yang melibatkan sekitar 25 relawan, perwakilan perusahaan, dan masyarakat pesisir ini berlangsung sejak pagi hingga sore hari.
Perwakilan Komunitas Kreasi Pemuda Tanpa Batas M. Ghifary Mahindisyah, S.Ked, menyebutkan bahwa kegiatan ini untuk masa depan Kota Pahlawan.
"Gerakan ini bukan sekadar menanam pohon, tetapi menanam harapan bagi masa depan lingkungan pesisir Surabaya,” paparnya pada Rabu 22 Oktober 2025.
Taufan perwakilan dari PT Nusantara Prestige Asia dan Mr. Zafer Prestige Leaf Trade Limited. Keduanya mengapresiasi semangat kolaborasi lintas sektor dalam menjaga kelestarian lingkungan.
"Kolaborasi seperti ini penting karena pelestarian lingkungan tidak bisa dilakukan sendirian. Butuh sinergi antara komunitas, perusahaan, dan masyarakat,” jelasnya.
Peserta kemudian mengikuti sesi edukatif mengenai pentingnya ekosistem mangrove bersama Bapak David, pemandu lapangan Ekowisata Mangrove Wonorejo, yang menjelaskan peran tanaman Rhizophora dalam mencegah abrasi dan menjaga keseimbangan ekosistem pesisir.
Setelah itu, peserta melakukan aksi bersih-bersih pantai, berhasil mengumpulkan sekitar 1.000 kilogram sampah untuk kemudian dipilah dan dikelola oleh pihak ekowisata.
Kegiatan dilanjutkan dengan penanaman 1.000 bibit mangrove di area konservasi secara serempak.
Sebagai penutup, panitia menyerahkan plakat dan sertifikat kolaborasi, membagikan 15 paket sembako kepada keluarga nelayan, serta menandatangani banner cap tangan sebagai simbol komitmen menjaga lingkungan.
Meski sempat diguyur hujan ringan, seluruh kegiatan berlangsung lancar dan penuh antusiasme.
Program ini menjadi bukti nyata sinergi antara komunitas, sektor swasta, dan masyarakat dalam mewujudkan gerakan hijau berkelanjutan di Surabaya. (*)
Trees for The Future, Gerakan Pemuda Selamatkan Pesisir dari Abrasi
22 Oktober 2025 20:26 22 Okt 2025 20:26
Komunitas Kreasi Pemuda Tanpa Batas berkolaborasi dengan PT Nusantara Prestige Asia dan Prestige Leaf Trade Limited Dubai. (Foto: Dok. Kreasi Pemuda Tanpa Batas)
Trend Terkini
23 Januari 2026 20:25
Pegang Petok D Asli, Warga Melirang Gresik Tetap Diminta Kosongkan Rumah
24 Januari 2026 07:00
Benteng Terakhir: Surat Sakti, Tanggung Jawab Bupati
22 Januari 2026 12:09
Video Warga Diterkam Harimau di Tadu Raya Dipastikan Hoaks
23 Januari 2026 14:18
Alun-Alun Jayandaru Buka Tanggal 27, Internet Gratis Siap Manjakan Publik Sidoarjo
27 Januari 2026 10:09
Dilema Kabel Semrawut, Diskominfo Sleman Pilih Diikat Rapi Ketimbang Tanam Tanah demi Hemat APBD
Tags:
Kreasi Pemuda Tanpa Batas mangrove Penanaman Mangrove PT Nusantara Prestige Asia Trees for The FutureBaca Juga:
Urip Iku Urup! Sedekah Oksigan dan Kampanye Pohon Hidup ala Khofifah Demi Manfaat BerkepanjanganBaca Juga:
Di Mana Khofifah Tanam Mangrove, Di Situ Ada Kader PramukaBaca Juga:
Khofifah Kampanyekan Kado Pohon Hidup! Kaka Slank: Super Top Ibu Kita IniBaca Juga:
Momen Haru Hari Ibu! Gubernur Khofifah Dapat Hadiah Lagu "Ibu" di Festival Mangrove PacitanBaca Juga:
Pemkab Pemalang Tanam 134 Ribu Mangrove dalam Gerakan Mageri Segoro 2025Berita Lainnya oleh Shinta Miranda
30 Oktober 2025 15:28
Banyaknya Keluhan Masyarakat Soal Motor Brebet, DPRD Surabaya Dorong Pertamina Tak Hanya Minta Maaf
29 Oktober 2025 05:15
Pendidikan untuk Siapa? Petani Kedung Cowek Terancam Tergusur Demi Sekolah Rakyat
28 Oktober 2025 21:11
Makna Baru Sumpah Pemuda Menurut Yona Bagus: Gen Z Hadapi Perang Pikiran dan Inovasi
28 Oktober 2025 19:05
Marak Konten Mihol, Pemkot Surabaya Minta Influencer Tak Jadi Corong Iklan
28 Oktober 2025 18:57
Benang Emas, Saat Mesin Jahit Mengubah Nasib Ratusan Warga MBR Surabaya
