Peringati Hari Batik Nasional, IGTKI PGRI Sampang Sukses Gelar Gebyar Ayo Membatik 2025

3 Oktober 2025 10:15 3 Okt 2025 10:15

Thumbnail Peringati Hari Batik Nasional, IGTKI PGRI Sampang Sukses Gelar Gebyar Ayo Membatik 2025
Foto bersama pengurus IGTKI PGRI Kabupaten Sampang bersama tamu undangan dan semua peserta lomba Gebyar Ayo Membatik 2025 di GOR Indor. (Foto: Mahruroh for Ketik)

KETIK, SAMPANG – Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, sukses menggelar kegiatan Gebyar Ayo Membatik 2025 dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional.

Kegiatan yang dilaksanakan serentak oleh IGTKI PGRI se-Jawa Timur pada 2 Oktober 2025 ini berlangsung meriah di GOR Indoor Sampang, dengan melibatkan 1.100 peserta yang terdiri dari anak-anak dan orang tua dari 14 kecamatan.

"Alhamdulillah, IGTKI PGRI Kabupaten Sampang sukses menggelar Gebyar Ayo Membatik 2025. Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, pengurus IGTKI PGRI Kabupaten Sampang, Dinas Pendidikan, Ketua Komisi IV DPRD Sampang Bapak Mahfud, serta seluruh peserta yang telah memeriahkan dan menyukseskan acara ini," ujar Mahruroh, Ketua IGTKI PGRI Kabupaten Sampang, Jumat, 3 Oktober 2025.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan budaya batik sebagai identitas bangsa, sekaligus mengembangkan bakat dan kreativitas anak sejak usia dini. 

"Gebyar Ayo Membatik ini juga dimaksudkan untuk mempererat hubungan emosional antara orang tua dan anak, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya peran keluarga dalam pendidikan anak.

Ia juga mengungkapkan harapannya agar kegiatan tersebut dapat tercatat sebagai rekor MURI untuk jumlah peserta membatik terbanyak.

"Kami selaku panitia memohon maaf atas segala kekurangan selama pelaksanaan acara. Semoga IGTKI PGRI terus sukses dan semakin jaya," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Hari Batik Nasional Gebyar Ayo Membatik 2025 IGTKI-PGRI Kabupaten Sampang Sampang Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia Persatuan Guru Republik Indonesia