Masa Jabatan Direksi PDAB Tirtatama DIY Berakhir, Anna Rina Herbranti Ditunjuk sebagai Penanggung Jawab Sementara

6 November 2025 16:58 6 Nov 2025 16:58

Thumbnail Masa Jabatan Direksi PDAB Tirtatama DIY Berakhir, Anna Rina Herbranti Ditunjuk sebagai Penanggung Jawab Sementara
Kantor Perusaahaan Daerah Air Bersih (PDAB) Tirtatama DIY. Pusat koordinasi untuk menjamin pasokan air regional. (Foto: Fajar Rianto/Ketik.com)

KETIK, YOGYAKARTA – Masa tugas seluruh jajaran direksi Perusahaan Daerah Air Bersih Tirtatama atau PDAB Tirtatama DIY telah berakhir secara serentak per Kamis, 6 November 2025.

Tiga posisi strategis yang kini kosong meliputi Direktur Utama yang sebelumnya dijabat Teddy Kustriyanto Widodo. Kemudian Direktur Umum, Setiawan Cahyono dan Direktur Teknik: Igus Winiar

Para direksi tersebut telah menjabat selama lima tahun (2020-2025), terhitung sejak Surat Keputusan (SK) diterima pada 6 November 2020.

Peran Sentral PDAB Tirtatama dalam Pelayanan Air Bersih DIY

Sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di tingkat provinsi, PDAB Tirtatama memegang peran strategis sebagai 'pemasok curah' atau produsen air bersih dalam skala regional di Daerah Istimewa Yogyakarta.

"PDAB Tirtatama DIY merupakan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang dibentuk guna mendorong percepatan pemenuhan kebutuhan air minum masyarakat di Daerah Istimewa Yogyakarta," papar
Teddy Kustriyanto Widodo dalam kesempatan sebelumnya.

Adapun tujuan utama PDAB Tirtatama adalah:
• Mengelola air bersih untuk keperluan air minum curah, kawasan industri, dan keperluan lainnya di Daerah Istimewa Yogyakarta.
• Melakukan operasional Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Regional seperti Kartamantul (Yogyakarta, Sleman, Bantul).
• Memasok air bersih curah kepada Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) di tingkat kabupaten/kota (PDAM Tirtamarta-Kota Yogyakarta, PDAM Tirta Sembada-Sleman dan PDAM Tirto Projotamansari-Bantul), yang kemudian mendistribusikannya kepada masyarakat pelanggan.
• Membantu Pemda DIY mengurangi eksploitasi air tanah dengan menyediakan pasokan air permukaan yang terkelola dan berkualitas.

Kendali Sementara Diserahkan kepada Dewan Pengawas

Untuk memastikan operasional dan pelayanan air bersih kepada masyarakat tetap berjalan optimal dan fungsi vital PDAB sebagai penyedia air curah regional tidak terganggu, kendali sementara perusahaan diserahkan kepada Dewan Pengawas PDAB Tirtatama.

Anna Rina Herbranti, yang merupakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Energi Sumber Daya Mineral (DPU ESDM) DIY sekaligus Anggota Dewan Pengawas PDAB Tirtatama, telah ditunjuk sebagai penanggung jawab sementara.

Hal ini dibenarkan oleh eks Direktur Utama, Teddy Kustriyanto Widodo, saat dikonfirmasi pada Kamis 6 November 2025.

"Njih mas tadi pagi saya Sertijab dengan dewan pengawas kami Bu Anna Rina Herbranti, yang juga menjabat sebagai kepala dinas PUPESDM DIY. Belum ada instruksi lanjutnya," ungkap Teddy singkat.

Ia tambahkan, merujuk peraturan yang berlaku saat terjadi kekosongan direksi, maka Dewas menggantikan sampai ada keputusan direksi selanjutnya.

Desakan untuk Segera Mengisi Kekosongan Pimpinan

Terpisah, kepada Ketik.com,  Anna Rina Herbranti membenarkan informasi penunjukan tersebut dan menekankan pentingnya langkah cepat untuk mengisi kekosongan pimpinan.

"Jajaran direksi perlu segera terisi untuk memastikan keberlanjutan program dan strategi bisnis perusahaan ke depan. Demikian juga untuk Ketua Dewan Pengawas yang saat ini masih kosong, agar fungsi pengawasan dapat berjalan maksimal dan terkoordinasi," tegas Anna.

Mekanisme Pengisian Jabatan

Terkait proses pengisian jabatan direksi yang kosong, Anna menyebutkan bahwa mekanisme seleksi terbuka untuk mencari direksi definitif akan dikoordinasikan sepenuhnya oleh Badan Pengelola Keuangan dan Aset (BPKA) DIY.

BPKA tentunya segera menyusun jadwal dan persyaratan seleksi demi mengakhiri masa transisi kepemimpinan ini.

Keputusan penyerahan kendali sementara kepada Dewan Pengawas diharapkan dapat memberikan waktu yang cukup bagi BPKA untuk melaksanakan proses seleksi secara transparan dan akuntabel. Sehingga PDAB Tirtatama dapat kembali dipimpin oleh jajaran direksi yang definitif dan kompeten, dan pelayanan air bersih regional dapat terus ditingkatkan.(*)

Tombol Google News

Tags:

PDAB Tirtatama DIY Air bersih Dewan Pengawas BPKA DIY Pelayanan Publik Sistem Penyediaan Air Minum Direksi PDAB Tirtatama Anna Rina Herbranti Teddy Kustriyanto Widodo