KETIK, SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melantik Lilik Arijanto sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Surabaya di Balai Kota pada Kamis 4 September 2025.
Pelantikan ini menjadi momen penting bagi Pemkot Surabaya karena posisi Sekda telah lama diisi oleh pelaksana tugas (Plt).
Eri menyampaikan bahwa penetapan Sekda definitif akan memperkuat koordinasi antarorganisasi perangkat daerah (OPD), terutama menjelang penyusunan APBD 2026.
“Alhamdulillah, pelantikan ini dilakukan agar penyusunan anggaran 2026 bisa lebih definitif. Harapannya komunikasi dan pertanggungjawaban program semakin jelas, sehingga manfaatnya benar-benar dirasakan seluruh warga Surabaya,” kata Eri setelah acara pelantikan.
Sebagai Sekda, Lilik Arijanto akan memegang peran sentral dalam mengawal kebijakan strategis Pemkot Surabaya, mulai dari perencanaan pembangunan, pengelolaan keuangan, hingga monitoring pelaksanaan program di lapangan.
Eri menegaskan, keberadaan Sekda definitif juga diharapkan memberi semangat baru bagi birokrasi.
“Sehingga ini bisa memberikan semangat dalam penyusunan anggaran," jelas Eri.
Pelantikan Lilik juga menjadi bagian dari penataan organisasi di lingkungan Pemkot Surabaya.
Sekretaris Daerah Kota Surabaya yang baru dilantik Lilik Arijanto menyampaikan rasa syukur atas amanah yang diberikan dan berkomitmen untuk mendukung visi Wali Kota menjadikan Surabaya kota inklusif, bebas stunting, dan memiliki birokrasi responsif.
“Tahun 2025 waktunya singkat, jadi target penurunan kemiskinan, penyediaan lapangan kerja hingga program prioritas harus dikejar," ucapnya.
Pelantikan ini sekaligus menjadi momentum memperkuat sinergi Pemkot dan masyarakat, terlebih pascakerusuhan beberapa waktu lalu yang sempat mengganggu aktivitas kota.(*)
Lilik Arijanto Resmi Jadi Sekda Surabaya, Wali Kota: Kunci Percepatan Program 2026
4 September 2025 13:09 4 Sep 2025 13:09
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi melantik Lilik Arijanto sebagai Sekda Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik)
Trend Terkini
24 Januari 2026 07:00
Benteng Terakhir: Surat Sakti, Tanggung Jawab Bupati
27 Januari 2026 10:09
Dilema Kabel Semrawut, Diskominfo Sleman Pilih Diikat Rapi Ketimbang Tanam Tanah demi Hemat APBD
27 Januari 2026 16:34
Dikawal Langsung Wabup Lathifah, Kabupaten Malang Resmi Jadi Daerah Pilot Project Nasional
26 Januari 2026 11:41
Polres Jombang Dalami Keterlibatan Kades Sumbersari Soal Pengalihan Alsintan Combine Harvester Bantuan DPRD Jatim
26 Januari 2026 08:00
Tak Lekang oleh Waktu, Ini 5 Kuliner Legendaris Favorit Warga Kota Malang
Tags:
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Lilik Arijanto Sekda Surabaya program 2026 Balai KotaBaca Juga:
Kabar Gembira! Pemkot Surabaya Bantu Biaya Mahasiswa Miskin, Ini KriterianyaBaca Juga:
Putus Rantai Kapitalisme, Pemkot Surabaya Evaluasi Penerima Beasiswa Pemuda TangguhBaca Juga:
200 Becak Listrik Banjiri Balai Kota Surabaya, Eri Cahyadi Siapkan Lokasi KhususBaca Juga:
Pemkot Surabaya Pangkas Beasiswa Pemuda Tangguh, Eri Cahyadi Ungkap AlasannyaBaca Juga:
Tegas! Pemkot Surabaya Tetap Pindahkan RPH, Eri Cahyadi Blak-blakan Ungkap AlasannyaBerita Lainnya oleh Shinta Miranda
30 Oktober 2025 15:28
Banyaknya Keluhan Masyarakat Soal Motor Brebet, DPRD Surabaya Dorong Pertamina Tak Hanya Minta Maaf
29 Oktober 2025 05:15
Pendidikan untuk Siapa? Petani Kedung Cowek Terancam Tergusur Demi Sekolah Rakyat
28 Oktober 2025 21:11
Makna Baru Sumpah Pemuda Menurut Yona Bagus: Gen Z Hadapi Perang Pikiran dan Inovasi
28 Oktober 2025 19:05
Marak Konten Mihol, Pemkot Surabaya Minta Influencer Tak Jadi Corong Iklan
28 Oktober 2025 18:57
Benang Emas, Saat Mesin Jahit Mengubah Nasib Ratusan Warga MBR Surabaya
