KETIK, MALANG – Pemerintah Kota Malang membuka wacana untuk menyulap kawasan Soekarno Hatta (Suhat) menjadi wisata baru khas milenial. Hal tersebut diutarakan Wahyu Hidayat selaku Pj Wali Kota Malang.
Wahyu telah menyiapkan konsep untuk dapat merealisasikan wacana tersebut. Menurutnya selama ini kawasan Jalan Suhat telah menjadi salah satu titik keramaian di Kota Malang. Terlebih banyaknya kuliner yang berjejeran dan menarik lebih banyak pengunjung.
Selain itu, Jalan Suhat juga merupakan wilayah yang dekat dengan berbagai kampus, di antaranya Politeknik Negeri Malang (Polinema), Universitas Brawijaya (UB), Institut Teknologi Nasional (ITN), Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim (Maliki), dan kampus lainnya.
"Saya sudah mempunyai konsepnya. Saya akan coba membangun tempat sebagai tujuan mahasiswa milenial di sekitar Suhat. Sehingga kita akan buat Jalan Suhat itu berkonsem milenial," ujar Wahyu, Rabu (27/3/2024).
Ia menjelaskan rencana tersebut bertujuan untuk mengembangkan daerah Suhat layaknya Kayutangan Heritage. Jika Kayutangan Heritage merupakan wisata berkonsepkan kolonial, maka Kawasan Suhat akan bernuansa lebih modern ala milenial.
"Nanti kami akan tata lebih baik lagi agar nanti bisa mengimbangi di Kayutangan Heritage. Kan Kayutangan Heritage daya tariknya kolonial, nah di Suhat kita akan buat khusus milenial," lanjutnya.
Untuk mendukung rencana tersebut, Pemkot Malang juga akan melakukan perluasan trotoar di Jalan Suhat. "Itu kan ada median, nanti median kita kecilkan sedikit, kemudian jalnya tetap dan trotoar kita perluas seperti di Kayutangan Heritage," terang Wahyu.
Selain daerah Suhat, ia juga melirik kawasan lain yang dapat memecah keramaian di Kota Malang. Salah satunya ialah Sawojajar yang memiliki potensi wisata religi dengan hadirnya Komplek Pemakaman Ki Ageng Gribik.
"Pergerakan saat ini kan terpusat pada satu titik, karena ada peruntukan yaitu Kayutangan Heritage dan lainnya. Padahal kalau hanya satu titik pasti akan jadi macet, perlu adanya pengaturan dari penggunaan lahan ini yang terpecahkan. Tidak hanya terpusat pada satu titik saja," tutupnya.(*)
Kawasan Suhat Bakal Disulap Jadi Wisata Khas Milenial
27 Maret 2024 07:16 27 Mar 2024 07:16
Trend Terkini
3 Nov 2025 19:32
Sang Eksekutor Tambang Ilegal Kini Jabat Kasat Reskrim Polres Nagan Raya
2 Nov 2025 02:29
Proyek Siluman Gentayangan di Nagan Raya, Material Timbun Jalan Nasional
2 Nov 2025 17:12
Thursina Voice IIBS Tampil di Thurvo Mini Concert Ampitheater Shanaya Resort Malang Jelang KICC 2025
5 Nov 2025 18:49
Bupati Cup Halsel 2025: Tendangan Bebas Magis Afdal Bawa Mandaong ke 28 Besar
5 Nov 2025 21:15
Ketua K2SBT Desak Kepolisian Tangkap Pelaku Pembunuhan Amir Kelsaba
Tags:
Jalan Soekarno-Hatta Jalan Suhat Malang Suhat Kota Malang Milenial Kota Malang Kota Malang Wisata Milenial Kayutangan HeritageBaca Juga:
ICCF 2025 Resmi Dibuka di Kota Batu, Usung tema Nusantaraya, dari Malang Raya untuk NusantaraBaca Juga:
5 Surga Kuliner Malang Tempo Dulu yang Bikin Nagih! Kamu Wajib Coba!Baca Juga:
Dicap Lokasi 'Melihat Jembatan Suhat dari Atas', Everyday Smart Hotel Malang Berjuang Bersihkan NamaBaca Juga:
Desainer Lokal dan AI Bersatu di Malang Fashion Week 2025, UMKM Siap Go GlobalBaca Juga:
Digugat Warga, Pembongkaran Tembok untuk Jalan Tembus Griya Shanta Ditunda!Berita Lainnya oleh Lutfia Indah
7 November 2025 18:43
Semakin Melesat, Unisma Bertengger di Peringkat 1.101-1.200 Asia dan 173 Asia Tenggara di QS Asia University Ranking
7 November 2025 18:01
Pendiri Partai Tutup Usia, PKS Kota Malang Komitmen Lanjutkan Cita-Cita Soeripto
7 November 2025 15:53
FH UB Sikapi Putusan MK Tentang Pemisahan Pemilu Nasional dan Daerah
7 November 2025 14:18
Buruan! RSSA Malang Buka Lowongan Ratusan Formasi Dokter Spesialis hingga IT, Ini Syarat & Download Linknya
6 November 2025 19:09
Desainer Lokal dan AI Bersatu di Malang Fashion Week 2025, UMKM Siap Go Global
6 November 2025 18:08
Digugat Warga, Pembongkaran Tembok untuk Jalan Tembus Griya Shanta Ditunda!
Trend Terkini
3 Nov 2025 19:32
Sang Eksekutor Tambang Ilegal Kini Jabat Kasat Reskrim Polres Nagan Raya
2 Nov 2025 02:29
Proyek Siluman Gentayangan di Nagan Raya, Material Timbun Jalan Nasional
2 Nov 2025 17:12
Thursina Voice IIBS Tampil di Thurvo Mini Concert Ampitheater Shanaya Resort Malang Jelang KICC 2025
5 Nov 2025 18:49
Bupati Cup Halsel 2025: Tendangan Bebas Magis Afdal Bawa Mandaong ke 28 Besar
5 Nov 2025 21:15
Ketua K2SBT Desak Kepolisian Tangkap Pelaku Pembunuhan Amir Kelsaba
