Ikuti Jejak Raja Denmark Sampai Kanselir Jerman, Presiden Prabowo Dapat Penghargaan Tertinggi Kerajaan Yordania

15 November 2025 11:49 15 Nov 2025 11:49

Thumbnail Ikuti Jejak Raja Denmark Sampai Kanselir Jerman, Presiden Prabowo Dapat Penghargaan Tertinggi Kerajaan Yordania
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menerima penghargaan “The Bejewelled Grand Cordon of Al Nahda (Order of the Renaissance)” dari Raja Kerajaan Yordania, Raja Abdullah II bin Al Hussein, di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat, 14 November 2025. (Foto: BPMI Setpres/Cahyo)

KETIK, JAKARTA – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mendapat penghargaan The Bejewelled Grand Cordon of Al Nahda (Order of the Renaissance) dari Kerajaan Yordania.

Penghargaan ini diberikan langsung oleh Raja Yordania, Raja Abdullah II bin Al-Hussein, dalam kunjungan kenegaraannya di Indonesia, Jumat, 14 November 2025.

Penghargaan The Bejewelled Grand Cordon of Al Nahda (Order of the Renaissance) merupakan penghargaan tertinggi Kerajaan Yordania. Penghargaan ini diberikan kepada raja, pangeran, dan kepala negara, serta dapat pula dianugerahkan kepada perdana menteri.

Ada sejumlah kepala negara yang pernah menerima penghargaan ini. Mereka di antaranya adalah Pangeran Philip -suami Ratu Elizabeth II; Raja Denmark, Frederik X; Ratu Belanda, Maxima; Kanselir Jerman, Angela Merkel hingga Presiden Guinea-Bissau, Umaro Sissoco Embaló.

Bagi Presiden Prabowo, penghargaan ini merupakan bentuk pengakuan dan penghormatan Raja Abdullah II bin Al Hussein terhadap kontribusinya dalam memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dan Yordania.

Hubungan Indonesia dan Yordania sendiri memang sangat erat. Bahkan, Presiden Prabowo menyebut bahwa saat ini ada sejumlah pemuda Indonesia yang sedang menjalani pendidikan di Yordania.

"Indonesia memiliki rasa hormat serta penghargaan yang tinggi kepada Yordania selama bertahun-tahun. Kami ingin bekerja sama dengan Anda secara erat, dan kami juga ingin berterima kasih karena telah menerima banyak anak muda kami untuk dilatih di Yordania, bahkan saat ini. Terima kasih banyak,” ujar Presiden Prabowo, kala berbincang dengan Raja Abdullah II, di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat, 14 November 2025.

Sementara itu, Raja Abdullah II pun melontarkan pujian atas kepemimpinan Presiden Prabowo. Menurut raja berusia 63 tahun tersebut, Presiden Prabowo menunjukkan komitmen kuat untuk menyejahterakan rakyat.

"Saya melihat tekad Anda untuk membuat kehidupan rakyat Anda menjadi jauh, jauh lebih baik. Dan banyak program yang Anda jalankan ditujukan untuk menjangkau mereka yang membutuhkan,” ujar Raja Abdullah II, dilansir dari laman resmi Presiden Republik Indonesia.

Selain itu, Raja Abdullah II juga menyoroti peluang besar yang terbuka bagi kedua negara untuk memperluas kerja sama strategis. Ia yakin, pembahasan dalam pertemuan bilateral ini akan menghasilkan terobosan baru demi memperkuat hubungan Indonesia–Yordania. (*) 

Tombol Google News

Tags:

Presiden Prabowo Raja Abdullah II Indonesia Yordania The Bejewelled Grand Cordon of Al Nahda