Hari Bakti Ke-33, PDAM Sleman Raup Laba Rp6,9 Miliar

2 November 2025 16:52 2 Nov 2025 16:52

Thumbnail Hari Bakti Ke-33, PDAM Sleman Raup Laba Rp6,9 Miliar
Hari Bakti ke-33 PDAM Tirta Sembada Sleman. Bupati Harda Kiswaya (kiri) dan Direktur PDAM Sleman Edy Nugroho memimpin rangkaian puncak acara, ditandai dengan pemotongan tumpeng syukuran, 2 November 2025. (Foto: Prokompim Sleman for Ketik.com)

KETIK, SLEMAN – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Sembada Sleman memperingati Hari Bakti ke-33 dengan catatan kinerja finansial yang positif, yakni laba sebesar Rp 6,9 Miliar per September 2025. Bupati Sleman, Harda Kiswaya meminta catatan positif ini dijadikan modal sekaligus momentum untuk memperkuat komitmen peningkatan kualitas pelayanan air bersih kepada masyarakat.

Acara peringatan Hari Bakti ke-33 dilangsungkan di Youth Centre, Mlati, Sleman, pada Minggu siang 2 November 2025. Dalam arahannya, Bupati Harda menekankan pentingnya peran PDAM dalam konteks kebutuhan dasar masyarakat Sleman yang terus berkembang.

"Saya berharap momentum ini menjadi saat untuk melakukan refleksi, evaluasi, dan peneguhan komitmen PDAM Sleman dalam memberikan pelayanan terbaik. Khususnya dalam pemenuhan kebutuhan air bersih yang harus terjamin kualitas dan keberlanjutannya," tegas Harda.

Bupati Harda juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran PDAM Tirta Sembada, mengingat penyediaan air bersih merupakan salah satu kunci utama dalam menopang kesehatan dan pembangunan daerah.

Foto Bupati Harda (kiri) bersama Direktur Edy Nugroho dalam peringatan Hari Bakti ke-33 PDAM Tirta Sembada. Acara ditutup dengan komitmen aksi sosial, penyerahan bibit untuk menjaga mata air, dan syukuran bersama di Youth Centre, Mlati. (Foto: Prokompim Sleman for Ketik.com)Bupati Harda (kiri) bersama Direktur Edy Nugroho dalam peringatan Hari Bakti ke-33 PDAM Tirta Sembada. Acara ditutup dengan komitmen aksi sosial, penyerahan bibit untuk menjaga mata air, dan syukuran bersama di Youth Centre, Mlati. (Foto: Prokompim Sleman for Ketik.com)

Capaian Kinerja dan Komitmen Terpercaya

Direktur PDAM Tirta Sembada, Edy Nugroho, dalam laporannya menyampaikan bahwa di usia yang ke-33 ini, perusahaan berhasil menunjukkan pertumbuhan yang berkelanjutan, sejalan dengan Visi PDAM untuk "Menjadi Perusahaan Air Minum yang Sehat, Mandiri, dan Terpercaya".

Hal ini, menurut Edy, tidak lepas dari kerja keras, komitmen, dan sinergi yang baik antara manajemen, karyawan, Dewan Pengawas, Pemerintah Kabupaten Sleman, hingga para pelanggan.

Disebutkan secara rinci, kinerja PDAM Tirta Sembada per September 2025 tercatat: total Sambungan Rumah (SR) sebanyak 45.963 SR, dengan penambahan SR baru mencapai 1.735, sementara daftar tunggu untuk SR reguler infrastruktur pemerintah masih di angka 399. Kinerja finansial perusahaan juga tercatat sangat baik, dengan membukukan laba per September sebesar Rp 6,9 miliar.

Rangkaian Hari Bakti dan Keterlibatan Masyarakat

Peringatan Hari Bakti ke-33 ini turut diisi dengan rangkaian kegiatan yang berorientasi sosial dan lingkungan sebagai wujud tanggung jawab perusahaan. Kegiatan tersebut meliputi Donor darah yang berhasil mengumpulkan 108 kantong darah, aksi sosial pembagian sembako kepada masyarakat di sekitar 17 Instalasi Pengolahan Air (IPA), apresiasi pelanggan, bantuan bibit tanaman ke DLH, kunjungan ke mantan direktur, dan undian wisata religi.

Edy Nugroho berharap, PDAM Tirta Sembada dapat terus menjadi perusahaan daerah yang andal, tidak hanya dari sisi keuntungan, tetapi juga dalam aspek sosial dan lingkungan. Perusahaan berkomitmen untuk segera menuntaskan daftar tunggu pelanggan dan terus berupaya mencapai standar layanan Kuantitas, Kualitas, dan Kontinuitas (K3) air bersih yang prima di Sleman. (*)

Tombol Google News

Tags:

PDAM Tirta Sembada Sleman Hari Bakti ke-33 Pelayanan Air Bersih Kabupaten Sleman Yogyakarta AIR MINUM Perusahaan Daerah pembangunan daerah Pemkab Sleman Bupati Sleman Harda Kiswaya