Gudang Mebel dan Kamar Kos di Surabaya Jadi Arang, Penyebab Masih Diselidiki

7 Juli 2025 11:31 7 Jul 2025 11:31

Thumbnail Gudang Mebel dan Kamar Kos di Surabaya Jadi Arang, Penyebab Masih Diselidiki
Petugas dibantu warga berusaha memadamkan api yang melahap gudang mebel di Jalan Menur IV Nomor 11 Surabaya Senin, 7 Juli 2025 dini hari. (Foto: Berliana Ayu Safara/Ketik)

KETIK, SURABAYA – Kebakaran terjadi pada gudang mebel berukuran 10 meter x 25 meter milik Kwee Koes Aming di Jalan Menur IV Nomor 11 Surabaya Senin, 7 Juli 2025 dini hari.

Ketua RW 01 Kelurahan Menur Pumpungan Hendra menyampaikan selain gudang mebel, api juga melahap satu kamar kos milik Suhartiningsih yang berada persis di sebelah gudang.

Pihaknya juga melapokan kebakaran tersebut kepada Command Center Surabaya sekitar pukul 03.21 WIB dan tidak lama berselang petugas tiba di lokasi beserta pemadam kebakaran.

Terdapat 13 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan dan membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit untuk memadamkan "si jago merah".

”Keadaan gudang saat ini telah hangus dengan kondisi atap bangunan yang sudah roboh. Selain itu, api juga merambat ke bangunan kos melalui bagian plafon," ucapnya.

Sementara itu, penyebab kebakaran saat ini masih belum diketahui dikarenakan masih dalam proses olah tempat kejadian perkara dan penyelidikan yang dilakukan tim Polrestabes Surabaya beserta aparat Polsek Sukolilo.

Akibat peristiwa tersebut kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah, dan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu. (*)

Tombol Google News

Tags:

kebakaran Sukolilo menur gudang mebel

Berita Lainnya oleh Berliana Ayu Safara