KETIK, MALANG – Pertandingan Perseta Tulung Agung vs Persema Malang dalam babak 32 besar grup AA Liga 4 Jatim 2025-2026 di Stadion Gajayana berakhir dengan hasil 0-0. Meskipun gagal mencetak gol di kandang sendiri, namun Tim Persema tetap bersyukur dengan hasil imbang.
Sang Pelatih Persema, Firman Basuki menjelaskan persoalan mental para pemain muda turut menjadi catatan. Atmosfer stadion yang dipenuhi oleh supporter dan dihadiri Kepala Daerah dan pejabat Pemkot Malang membuat pemain merasakan demam panggung.
"Untuk Tim Persema, memang ini anak baru-baru, persiapan mungkin cuma 2 minggu. Tetap kita syukuri, semangatnya luar biasa apa pun hasilnya. Kita berterima kasih dengan pemain muda, apalagi pemain yang baru di sini, ada senior juga," ujarnya, Senin 5 Januari 2026.
Melihat singkatnya masa persiapan, Firman memahami kondisi pemain yang gagal memainkan strategi serangan balik. Bahkan membuat skuad Bledek Biru itu sempat kebobolan oleh Perseta meskipun pada akhirnya gol tersebut dianulir oleh wasit.
"Untuk kurang berjalannya strategi, saya wajar karena dengan persiapan yang minim, tapi semangatnya anak-anak masih luar biasa. Mungkin kurang efisien dalam penyerangan, bertahan, butuh proses," lanjutnya.
Tim Persema akan kembali menyiapkan pertandingan melawan Klub Hizbul Wathan Sidoarjo pada 7 Januari 2026 mendatang. Para pemain tetap dituntut waspada dalam menghadapi pertandingan berikutnya.
"Kita tetap waspada. Tidak meremehkan tim habis kalah atau menang. Pertandingan selanjutnya kita harus lebih tenang lagi. Enggak usah keburu-buru," lanjutnya.
Sementara itu, bagi Hilmi Saviola, gelandang Persema, hasil imbang menjadi bahan evaluasi tim untuk terus mengamankan poin demi kemenangan. Selanjutnya, pemain akan fokus salah satunya pada upaya mengontrol emosi selama pertandingan.
"Banyak pemain muda-muda yang 70 persen baru main liga. Tapi pertandingan selanjutnya tentu jelas kita evaluasi, tapi kita juga apresiasi sama pemain semua, tim pelatih, official semua. Kalau kita enggak bareng-bareng juga kita enggak dapat poin hari ini," tutupnya. (*)
