KETIK, BATU – Pemerintah Kota (Pemkot) Batu mulai merealisasikan pembangunan fisik Gerai Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) di Desa Sumberejo, Kecamatan Batu, Kamis, 15 Januari 2026. Wali Kota Batu, Nurochman, melakukan peletakan batu pertama sebagai penanda dimulainya proyek gerai KDMP ke-11 di Kota Batu ini.
Dalam kesempatan itu, Nurochman menegaskan bahwa keberadaan KDMP ditujukan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi desa. Namun, ia menekankan bahwa tujuan tersebut hanya dapat tercapai apabila koperasi dikelola secara profesional dan berkelanjutan.
“Program KDMP ini dirancang untuk menggerakkan ekonomi desa. Tetapi kuncinya ada pada tata kelola yang profesional. Tanpa itu, pembangunan dan programnya bisa gagal,” ujar Nurochman.
Ia mengingatkan agar pengelolaan koperasi tidak dilakukan setengah-setengah. Menurutnya, gedung KDMP dibangun dengan desain representatif, akses yang mudah dijangkau masyarakat, serta berdiri di atas aset desa dengan nilai investasi yang tidak kecil.
“Saya harus bersikap tegas. Jangan sampai ada anggapan program pemerintah ini tidak berjalan baik. Gedung ini dibangun di atas aset desa dengan anggaran sekitar Rp1,6 miliar, termasuk paket kendaraan. Maka pengelolaannya harus benar-benar profesional,” tegas politisi PKB tersebut.
Untuk memastikan tata kelola berjalan optimal, Wali Kota yang suka mengendarai Vespa ini mendorong keterlibatan generasi muda dalam kepengurusan KDMP. Ia menilai anak muda memiliki kemampuan berinovasi, membangun jejaring, dan memanfaatkan teknologi untuk memperluas pemasaran.
“Pengurus bisa diisi oleh yang senior, tetapi anak-anak muda perlu dilibatkan. Mereka lebih adaptif, punya jaringan luas, dan mampu mengembangkan pemasaran hingga ke luar daerah melalui teknologi,” jelasnya.
Selain itu, ia meminta agar proses rekrutmen anggota koperasi segera dilakukan tanpa menunggu pembangunan fisik selesai. Mengingat target penyelesaian pembangunan hanya dua bulan, menurutnya, pembentukan organisasi bisa berjalan paralel dengan pembangunan.
“Tidak harus menunggu gedung berdiri. Rekrutmen anggota bisa dilakukan sambil berjalan. Teknisnya bisa menyesuaikan di lapangan,” tambahnya.
Pemkot Batu juga memastikan dukungan penuh terhadap program KDMP. Dukungan tersebut diwujudkan melalui peningkatan fasilitas pendukung, seperti perbaikan akses jalan dan penambahan penerangan jalan umum (PJU) di sekitar lokasi koperasi.
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Batu, Alfi Nurhidayat, menegaskan komitmen pihaknya dalam mendukung penguatan infrastruktur menuju gerai KDMP di seluruh wilayah Kota Batu.
“DPUPR memastikan pembangunan dan peningkatan akses jalan menuju Koperasi Desa Merah Putih untuk memperkuat konektivitas dan memudahkan aktivitas koperasi. Ini bagian dari upaya pemerintah memperkuat ekonomi desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Saat ini, pembangunan fisik gerai KDMP telah dimulai di 11 desa di Kota Batu, yakni Torongrejo, Dadaprejo, Pandanrejo, Punten, Mojorejo, Bulukerto, Pendem, Gunungsari, Tlekung, Temas, dan Sumberejo.
