The Alana Hotel Malang Luncurkan '60 Second to Seoul', Sensasi Korean Food Autentik yang Pas di Lidah Indonesia

16 Januari 2026 13:04 16 Jan 2026 13:04

Thumbnail The Alana Hotel Malang Luncurkan '60 Second to Seoul', Sensasi Korean Food Autentik yang Pas di Lidah Indonesia

Sistho A. Sreshto, ST, CHA Selaku Cluster General Manager The Alana Hotel Malang memberikan sambutan saat Grand Launching menu Korean Food pada 15 Januari 2026. (Foto: Aliyah/Ketik.com)

KETIK, MALANG – The Alana Hotel Malang resmi meluncurkan menu Korean Food bertajuk "60 Second to Seoul" pada 15 Januari 2026. Peluncuran ini mengusung konsep kuliner kolaboratif yang menghadirkan cita rasa autentik Korea dengan sajian cepat, modern, dan kekinian. 

Menu Korean Food tersebut akan dihadirkan selama enam bulan ke depan di The Alana Hotel Malang. Terinspirasi dari pengalaman menikmati street food khas Korea, menu ini diluncurkan dan diperkenalkan secara resmi kepada masyarakat luas.

Foto Menu-menu Korean Food yang baru diluncurkan oleh The Alana Hotel Malang pada 15 Januari 2026. (Foto: Aliyah/Ketik.com)Menu-menu Korean Food yang baru diluncurkan oleh The Alana Hotel Malang pada 15 Januari 2026. (Foto: Aliyah/Ketik.com)

Sistho A. Sreshto, ST, CHA selaku Cluster General Manager Aston Mojokerto Hotel & Conference Center & The Alana Hotel Malang mengungkapkan bahwa menu ini akan ada di seluruh Archipelago Group Indonesia.

Tak hanya itu, ia juga menyampaikan akan ada promo Food and Beverage (FnB) di seluruh hotel yang berada di bawah pengelolaan Archipelago Group di Indonesia.

"Tahun ini Archipelago Group, memiliki paket program promo FnB, promo ini akan hadir di seluruh Indonesia, semua program yang sama, semua jenis makanan yang sama, semua harganya sama, berjalan tiap 6 bulan, dimulai januari ini, kita mulai dari makanan Korea, setelah itu 60 second to Tokyo, dan lain-lain," ujarnya.

Ada beberapa menu yang diperkenalkan, dengan cita rasa perpaduan bumbu Korea dan Indonesia. Sehingga menu-menu ini bisa pas dengan lidah orang Indonesia.

Selain itu, sebelum meluncurkan menu Korean Food, The Alana Hotel Malang terlebih dahulu melakukan sejumlah pelatihan (training) dan uji coba (trial) untuk mendapatkan cita rasa yang diinginkan.

The Alana Hotel Malang ingin menghadirkan sajian yang spesial dan berbeda dari restoran di Malang yang umumnya menyajikan menu Western atau Chinese Food.

Karena itu, menu Korean Food dipilih untuk memberi warna baru di dunia Food and Beverage (FnB) perhotelan. Pihak hotel juga menjalani beberapa kali pelatihan serta proses pencarian bahan yang tepat hingga akhirnya menemukan rasa yang sesuai dengan lidah masyarakat Indonesia.

"Ada training dan trial untuk menu korea ini beberapa bahan susah dicari di sini. Kami punya beberapa unit yang bisa mencarikan bahan-bahan yang sekiranya bisa membuat rasa itu sama," jelas Chef Agam.

Tak hanya menghadirkan cita rasa khas Korea, hidangan yang disajikan juga disesuaikan dengan selera masyarakat Indonesia. Chef Agam mengungkapkan, menu-menu baru tersebut tidak sepenuhnya menggunakan bumbu Korea.

Komposisi bumbu yang digunakan terdiri dari 80 persen bumbu Korea dan 20 persen bumbu Indonesia, sehingga rasanya lebih pas di lidah pelanggan. Tak heran, menu baru ini memiliki karakter rasa yang cukup berbeda.

Ia menjelaskan, masyarakat Indonesia cenderung menyukai cita rasa yang medok dengan bumbu yang kuat. Karena itu, meski mengusung konsep makanan Korea, racikan rasanya tetap disesuaikan agar cocok dengan selera orang Indonesia.

"Standar resep pastinya sudah mengaca di Indonesia taste yang pure dibuat asli Koreanya dan kalau untuk orang Indonesia rasanya kebanyakan hambar," jelas Chef Agam 

"Jadi, di sini tastenya tidak 100% Korea tapi sudah dibumbui Indonesia. 80% dari bumbu Korea dan 20% Indonesia. Kalau 100% taste Korea nantinya tamu tidak akan datang lagi karena banyak orang Indonesia yang tidak cocok dengan rasa masakan Korea," imbuhnya.

Foto Live Cooking bersama Chef Yuli di Grand Launching menu Korean Food The Alana Hotel Malang pada 15 Januari 2026. (Foto: Aliyah/Ketik.com)Live Cooking bersama Chef Yuli di Grand Launching menu Korean Food The Alana Hotel Malang pada 15 Januari 2026. (Foto: Aliyah/Ketik.com)

Tak hanya itu, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan sesi live cooking bersama Chef Yuli. Dengan kemampuan memasak yang profesional, Chef Yuli memperagakan langsung menu Korean Food yang nantinya dapat dinikmati oleh masyarakat Indonesia.

Salah satu menu Korean Food yang dihadirkan The Alana Hotel Malang adalah Seoul Chicken Cheese Burger. Hidangan ini berupa burger berisi ayam goreng krispi yang dipadukan dengan saus keju spesial khas Korea.

Menu yang satu ini dibanderol dengan harga Rp78 ribu dengan satu porsi burger berukuran besar.

Selain itu, Gangnam Hot Chicken menawarkan sensasi ayam dengan balutan saus gochujang bercita rasa pedas manis.

Tak kalah menarik, Soko Fish Tacos menjadi salah satu menu yang meninggalkan kesan tersendiri. Perpaduan ikan goreng, taco goreng, dan sayuran menghadirkan kombinasi rasa yang nikmat. Selain menu tersebut, masih banyak pilihan Korean Food lainnya yang ditawarkan.

Selain itu, penampilan dance dari Malang Hallyu juga memeriahkan kegiatan Grand Launching menu Korean Food di The Alana Hotel Malang.

Dengan target penjualan yang sudah ditentukan, menu Korean Food ini nantinya bisa dipesan melalui Gofood maupun aplikasi pemesanan makanan online lainnya. 

Pengunjung pun tak perlu datang langsung ke hotel, cukup menunggu di rumah hingga menu Korean Food ala The Alana Hotel Malang diantar dengan aman.

Tak hanya itu, The Alana Hotel Malang juga akan menyelenggarakan kegiatan nonton drama Korea bersama di Hall Room luas dengan menggunakan layar videotron yang besar. Sehingga pengunjung akan merasa puas ketika menonton drama Korea tersebut.

Bagi para pecinta KPop, menu Korean Food di The Alana Hotel Malang sangat cocok menjadi santapan di pagi, siang, dan malam.

Selain menu baru yang lezat, hotel ini juga memberikan tempat yang nyaman dan pengalaman yang tak terlupakan.(*)

Tombol Google News

Tags:

The Alana Hotel Malang Hotel Malang Koran Food Kota Malang