KETIK, BEKASI – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang (KC) Cikarang kini mempunyai layanan unggulan transformasi digital. Layanan tersebut disebut Mesin Digital Customer Service (CS), yang hadir untuk kemudahan layanan Nasabah BRI.
Pemimpin Cabang BRI Cikarang, Omang Solehudin mengatakan , Digital CS merupakan mesin one stop service yang berfungsi melayani transaksi nasabah secara mandiri (self service).
"Pelayanan itu seperti pembukaan rekening, penggantian kartu debit, penerbitan ulang PIN, account statement (Cetak Buku tabungan dan Rekening Koran) dan lain-lain," ucap Omang, Selasa, 28 Oktober 2025 di Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Dengan demikian, lanjutnya, nasabah tidak perlu datang mengantri di CS dan bergantung pada jam layanan operasional kantor.
Dengan adanya mesin tersebut nasabah lebih flexible, bisa datang kapan saja ke Kantor BRI Cabang Cikarang dan Kantor Cabang lain yang memiliki layanan Digital cs.
Omang menambahkan, kehadiran digital CS sebagai solusi untuk meningkatkan kenyamanan nasabah dalam mengakses layanan pelanggan dengan fitur utamanya, yaitu pembukaan rekening hingga penggantian kartu.
Digital CS dapat juga melayani penggantian kartu yang memiliki chip maupun non chip, penggantian kartu yang expired dan kartu hilang.
" Dalam layanan ini juga bisa ganti kartu trblokir, re issue PIN, Enable Kartu, passbook printing, kirim rekening koran via email, cetak lima transaksi terakhir dan penerbitan kartu," terangnya.
Dengan adanya mesin digital CS, sambungnya, secara otomatis mengurangi antrian nasabah. Mempercepat bisnis proses dan layanan transaksi, yang akhirnya menciptakan customer experience yang lebih baik.
"Penggunaan mesin dapat dilakukan secara self service oleh nasabah," tutupnya. (*)
