KETIK, MALANG – Hotel THE 1O1 Malang OJ menawarkan pengalaman sarapan premium bagi para tamu dengan ragam menu eksklusif yang memadukan cita rasa lokal dan internasional.
Sajian sarapan ini dirancang untuk memberikan kesan istimewa sejak pagi dengan pilihan hidangan berkualitas, pilihan menu yang bervariasi, serta suasana restoran yang tradisional menambah kehangatan.
THE 1O1 Malang OJ menyediakan pengalaman sarapan, mulai western hingga tradisional, pengunjung bisa bebas memilih.
Satu paket breakfast dibanderol dengan harga Rp125 ribu per orang. Sajian buffet THE 1O1 Malang OJ menawarkan banyak pilihan hidangan, seperti rawon, pecel, dessert, hingga buah-buahan.
Menu-menu dessert di restoran THE 1O1 Malang OJ. (Foto: Aliyah/Ketik.com)
Selain itu, THE 1O1 Malang OJ juga menyediakan jamu yang bisa diracik oleh pengunjung. Buat pencinta kafein, wajib banget cobain Kopi Turki mereka yang diseduh unik di atas pasir panas.
Buat yang mau sarapan bareng, THE 1O1 Malang OJ punya paket spesial seharga Rp65 ribu hingga Rp70 ribu per orang. Syaratnya cukup ajak minimal enam orang saja. Pas banget buat ajak keluarga atau geng kamu supaya makan enak jadi lebih hemat
"Paket sarapannya itu di harga Rp125 ribu dan kami ada harga khusus di Rp65 ribu sampai Rp70 ribu minimal 6 pax untuk grup, kalau sendirian Rp125 ribu," jelas Dario Premeringga, Marketing Communication dan Graphic Design Hotel THE 1O1 Malang OJ, Sabtu, 17 Januari 2026.
Serunya lagi, kamu bisa nonton langsung aksi live cooking dari para koki profesional THE 1O1 Malang OJ. Jadi, selain rasanya enak, proses masaknya pun jadi tontonan yang asyik
Desain restorannya yang bergaya tempo dulu bikin momen sarapan jadi terasa beda dan lebih berkelas. Suasana vintage benar-benar memberikan pengalaman unik, seolah kita lagi makan di era kolonial yang elegan.
Nuansa sarapan pagi di restoran Hotel THE 1O1 Malang OJ. (Foto: Aliyah/Ketik.com)
Soal rasa nggak perlu diragukan lagi. Setiap menunya punya cita rasa unik yang bikin nagih. Kamu bisa mampir buat sarapan di THE 1O1 Malang OJ mulai jam 06.00 sampai 10.00 WIB.
Bagi para pecinta kuliner, THE 1O1 Malang OJ bisa menjadi tempat yang tepat untuk sarapan bersama keluarga atau teman.(*)
