Pejabat Eselon II Jatim Siap-Siap! Gubernur Khofifah Pastikan Mutasi Putaran Kedua Dalam Waktu Dekat

30 Januari 2026 13:52 30 Jan 2026 13:52

Thumbnail Pejabat Eselon II Jatim Siap-Siap! Gubernur Khofifah Pastikan Mutasi Putaran Kedua Dalam Waktu Dekat

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawanasa (kedua kiri) mengucapkan selamat kepada Kepala Biro Kesra Agung Subagyo usai prosesi pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Jumat, 30 Januari 2026. (Foto: Fiqih Arfani/ketik.com)

KETIK, SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menegaskan proses mutasi pejabat eselon II di lingkungan pemerintahan provinsi setempat masih akan berjalan dalam waktu dekat ini.

“Sekarang masih putaran pertama, selanjutnya ada mutasi putaran kedua,” ujarnya usai memimpin proses pengambilan sumpah 7 pejabat tinggi pratama di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Jumat, 30 Januari 2026.

Mutasi tahap dua diambil karena sampai saat ini masih tidak sedikit posisi kepala dinas atau badan yang kosong karena pejabatnya berganti maupun memasuki masa pensiun.

Beberapa jabatan kosong yakni Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Jatim, Dinas Perkebunan, Dinas Sumber Daya Air, Kepala Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) Pamekasan, hingga Asisten III Sekdaprov Jatim.

Di posisi-posisi tersebut kini dijabat oleh seorang Pelaksana Tugas (Plt), seperti Plt Kepala Bappeda dijabat Muhammad Yasin yang baru dilantik sebagai Kepala BPKAD, kemudian Plt Bakorwil Pamekasan masih dijabat Sufi Agustini yang kini menjabat Kepala DP3AK Jatim.

“Ya memang untuk sekarang masih Plt, sambil dilihat kembali peta yang kosong-kosong dan disesuaikan dengan Talent DNA, lalu diserahkan ke Tim Uij Kompetensi yang dipimpinan Prof Nuh,” tuturnya.

Tim Uji Kompetensi, kata Khofifah, berasal dari internal maupun pihak profesional di luar Pemprov Jatim. Selain Prof Nuh, dari tim luar adalah Dr Suko Widodo dari Unair Surabaya, didampingi dari Universitas Brawijaya Malang.

Khusus dari kalangan internal yang termasuk dalam tim adalah Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jatim Indah Wahyuni serta Sekdaprov Jatim Adhy Karyono.

Sebelumnya, hari ini Gubernur Khofifah melantik tujuh pejabat eselon II di Gedung Negara Grahadi berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Nomor: 800.1.3.3/362/204/2026 tanggal 29 Januari 2026 diangkat dalam jabatan tinggi pratama.

Rinciannya, yakni Muhammad Yasin yang sebelumnya menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Nurkholis sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Dydik Rudy Prasetya sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekdaprov Jatim.

Nama berikutnya Imam Hidayat menjabat Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekdaprov Jatim, Sufi Agustini sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Kependudukan (DP3AK), Tri Wahyu Liswati menjabat Kepala Bakorwil Bojonegoro, serta Agung Subagyo sebagai Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat. (*)

Tombol Google News

Tags:

Mutasi Grahadi Gubernur jatim eselon II