Harumkan Nama Pacitan di SEA Games 2025, Atlet Angkat Besi Luluk Diana Diguyur Bonus Rp25 Juta

8 Januari 2026 14:02 8 Jan 2026 14:02

Thumbnail Harumkan Nama Pacitan di SEA Games 2025, Atlet Angkat Besi Luluk Diana Diguyur Bonus Rp25 Juta

Acara penyerahkan bonus kepada atlet angkat besi Luluk Diana Tri Wijayana didampingi pelatih Samsuri di ruang kerja Bupati Pacitan, Kamis, 8 Januari 2026. (Foto: Dok. KONI Pacitan for Ketik.com)

KETIK, PACITAN – Senyum bahagia terpancar dari wajah atlet angkat besi Pacitan, Luluk Diana Tri Wijayana, bersama pelatihnya, Samsuri. 

Keduanya menerima bonus dari Pemerintah Kabupaten Pacitan atas prestasi gemilang Luluk yang sukses meraih medali emas pada ajang SEA Games 2025 Thailand.

Bonus tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji, di ruang kerjanya, Kamis, 8 Januari 2026.

Luluk menerima bonus uang tunai sebesar Rp25 juta, sementara pelatihnya, Samsuri, mendapatkan Rp10 juta. 

Penyerahan bonus turut disaksikan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pacitan terpilih, Baginda Rahardian Pratama, bersama jajaran pengurus KONI Pacitan.

Prestasi Luluk di cabang olahraga angkat besi menjadi kebanggaan tersendiri bagi daerah. 

Atlet muda asal Pacitan tersebut berhasil menyumbangkan medali emas di kelas 48 kilogram putri.

Luluk mengaku bersyukur atas apresiasi yang diberikan pemerintah daerah. 

Ia berencana menggunakan bonus tersebut untuk membantu orang tua serta membeli peralatan latihan yang kondisinya sudah banyak mengalami kerusakan.

“Yang jelas bonus ini buat saya tabung dan pasti untuk membantu orang tua juga. Kalau ada sisanya akan saya belikan alat latihan, semua sudah pada rusak, kasihan adik-adik mau latihan, alat-alat latihan sudah rusak parah,” ungkap Luluk.

Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji, memberikan pesan agar Luluk tetap menjaga semangat dan fokus berlatih mengingat usianya yang masih muda serta peluang prestasi yang masih terbuka lebar di masa depan.

“Tetap semangat, fokus latihan. Perjalanan Luluk masih panjang di usia yang masih muda. Tetap berikan yang terbaik untuk daerah, khususnya bangsa dan negara,” pesan Bupati yang akrab disapa Mas Aji tersebut.

Pelatih angkat besi Pacitan, Samsuri, mengatakan Luluk akan diarahkan mengikuti agenda nasional dalam waktu dekat. Menurutnya, ajang tingkat provinsi sudah tidak lagi relevan bagi Luluk yang kini berstatus atlet nasional.

“Kalau Luluk kita agendakan Porprov sudah tidak boleh. Kita ikutkan agenda nasional. Tahun ini ASEAN Games, insyaallah tanggal 12 harus ke Jakarta untuk ikut latihan nasional sentralisasi menghadapi ASEAN Games,” ujar Samsuri.

Ketua KONI Pacitan terpilih, Baginda Rahardian Pratama, juga menyampaikan rasa bangga atas prestasi Luluk. 

Ia berharap keberhasilan tersebut dapat menjadi motivasi bagi atlet-atlet lain di Pacitan.

“Selamat untuk Luluk dan terima kasih kepada pelatih yang sudah sabar membimbing hingga menjadi atlet nasional. Prestasi ini sudah mengharumkan nama Pacitan di kancah nasional dan dunia. Harapannya ke depan semakin berprestasi dan bisa menularkan semangat kepada atlet lainnya,” ucap Baginda.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Pacitan, Munirul Ichwan, menilai prestasi atlet tidak diraih secara instan, melainkan melalui proses panjang dan kerja keras.

Ia memastikan pemerintah daerah akan terus memberikan dukungan.

“Mencetak prestasi itu tidak gampang, harus dimulai hari ini dengan kerja keras. Di tengah keterbatasan ternyata ada prestasi yang luar biasa. Bonus ini bentuk apresiasi atas perjuangan dan dedikasi atlet serta pelatih dalam mengharumkan nama daerah, sekaligus dorongan moral agar prestasi terus meningkat,” katanya.

Diketahui, Luluk Diana Tri Wijayana sukses mempersembahkan medali emas pertama bagi tim angkat besi Indonesia di SEA Games 2025. 

Ia tampil sebagai yang terbaik di kelas 48 kilogram putri dengan total angkatan 184 kilogram pada pertandingan yang digelar di Chonburi, Sabtu, 13 Desember 2025. Luluk mencatatkan angkatan snatch seberat 84 kilogram dan clean and jerk 100 kilogram. (*)

Tombol Google News

Tags:

Luluk Diana Atlet Pacitan Angkat besi sea games 2025 BONUS ATLET KONI Pacitan pemkab pacitan