KETIK, MALANG – Keberadaan gedung parkir baru di kawasan Kayutangan Heritage mendapat beragam tanggapan dari pengunjung. Salah satunya datang dari Salsa, pengunjung yang menilai fasilitas parkir terpusat tersebut memiliki dampak positif bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di sepanjang kawasan wisata heritage tersebut.
Menurut Salsa, sistem parkir yang terpusat membuat pengunjung harus berjalan kaki menuju lokasi tujuan. Namun, kondisi itu justru dinilainya membuka peluang bagi UMKM di sepanjang jalur pedestrian untuk lebih diperhatikan pengunjung.
“Kalau menurut saya, parkir terpusat ini justru bisa membantu UMKM yang ada di pinggir jalan. Dulu, pengunjung biasanya langsung parkir di dekat tempat tujuan, sehingga UMKM di sepanjang jalan kurang dilirik,” ujarnya.
Meski demikian, Salsa mengakui masih ada beberapa hal yang perlu dibenahi dari keberadaan gedung parkir tersebut. Ia menyoroti perlunya fasilitas pelindung kendaraan agar lebih nyaman digunakan.
“Harapannya, area parkirnya diberi atap supaya motor tidak kehujanan atau kepanasan,” katanya.
Selain itu, ia juga menilai jarak antara gedung parkir dan kawasan tujuan menjadi tantangan tersendiri, terutama saat kondisi cuaca kurang bersahabat.
“Kalau sedang hujan, pengunjung memang harus berjalan agak jauh dari parkiran ke lokasi tujuan. Itu yang menurut saya masih menjadi kekurangannya,” pungkas Salsa.
