Disnaker Lebak Matangkan Pelatihan Bahasa Jepang 2026, Kadisnaker Kunjungi LPK Mitra

29 Januari 2026 08:30 29 Jan 2026 08:30

Thumbnail Disnaker Lebak Matangkan Pelatihan Bahasa Jepang 2026, Kadisnaker Kunjungi LPK Mitra

Saat kunjungan dan koordinasi langsung ke Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Wahana Danau Indah yang berlokasi di Tangerang, Selasa 27 Januari 2026. (Foto: Dedi Lukman Indepur for ketik.com)

KETIK, LEBAK – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, terus berkomitmen menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang kompeten dan siap bersaing di tingkat global. Salah satunya melalui pematangan rencana Pelatihan Bahasa Jepang Tahun Anggaran 2026.

Kepala Disnaker Kabupaten Lebak, Dedi Lukman Indepur, mengatakan pihaknya melakukan kunjungan dan koordinasi langsung ke Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Wahana Danau Indah yang berlokasi di Tangerang, Selasa 27 Januari 2026.

“Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan penyelenggaraan pelatihan Bahasa Jepang TA 2026, mulai dari metode pelatihan, kurikulum, hingga sarana dan prasarana yang akan digunakan,” kata Dedi Lukman Indepur saat dihubungi ketik.com, Kamis 29 Januari 2026.

Menurut Dedi, peluang kerja ke Jepang atau Negeri Sakura saat ini semakin terbuka lebar. 

Oleh karena itu, Disnaker Lebak berupaya menyiapkan calon tenaga kerja yang tidak hanya memiliki kemampuan bahasa, tetapi juga siap secara mental dan kompetensi kerja.

“Kami ingin memastikan kualitas pelatihan benar-benar memenuhi standar. Harapannya, peserta pelatihan asal Lebak mampu menguasai Bahasa Jepang dengan baik, lulus uji kompetensi, dan siap diserap dunia kerja,” ujarnya.

Ia menambahkan, pelatihan Bahasa Jepang ini menjadi salah satu program strategis Disnaker Lebak dalam membuka akses penempatan kerja ke luar negeri secara legal, aman, dan profesional bagi masyarakat.

“Program ini dapat menjadi peluang nyata bagi warga Lebak, khususnya generasi muda, yang bercita-cita bekerja di Jepang. Disnaker hadir untuk memfasilitasi dan menyiapkan jalan menuju masa depan yang lebih baik,” tutupnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Pelatihan Bahasa Disnaker Kabupaten Lebak Dedi Lukman Indepur Jepang ketik.com kerja