KETIK, SURABAYA –
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 8 Surabaya memberikan diskon tiket hingga 30 persen untuk kereta api kelas ekonomi komersial selama libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Kebijakan ini sejalan dengan upaya pemerintah memperlancar mobilitas masyarakat sekaligus mendorong pergerakan ekonomi nasional menjelang akhir tahun.
Diskon berlaku untuk keberangkatan 22 Desember 2025 hingga 10 Januari 2026, mencakup 52 KA reguler dan 6 KA tambahan di wilayah Daop 8 Surabaya. Total kursi yang disediakan mencapai 627.520.
Daftar KA Ekonomi Komersial Daop 8 yang Mendapat Diskon 30%
Keberangkatan Surabaya Gubeng (SGU):
KA Pasundan
KA Gaya Baru Malam Selatan
KA Sancaka
KA Jayakarta
KA Mutiara Selatan
Keberangkatan Surabaya Pasarturi (SBI):
KA Ambarawa Ekspres
KA Harina
KA Sancaka Utara
KA Mutiara Timur
KA Gumarang
KA Kertajaya
KA Dharmawangsa
Keberangkatan Malang (ML):
KA Malabar
KA Matarmaja
KA Kertanegara
KA Ijen Ekspres
KA Jayabaya
KA Majapahit
KA Malioboro Ekspres
Informasi jadwal dan ketersediaan kuota diskon dapat dicek melalui aplikasi Access by KAI serta seluruh kanal resmi pemesanan tiket lainnya.
Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, memastikan kesiapan layanan selama masa liburan.
“KAI Daop 8 Surabaya siap menyukseskan Program Diskon Tiket Nataru dengan memastikan seluruh aspek operasional berjalan optimal. Kami berkomitmen menghadirkan layanan yang aman, nyaman, dan terjangkau sehingga masyarakat dapat merencanakan perjalanan akhir tahun dengan lebih fleksibel," ujarnya.
"Kami mengimbau pelanggan melakukan pemesanan lebih awal melalui Access by KAI untuk mendapatkan kuota diskon sesuai kebutuhan perjalanan,” sambung Luqman.
Program diskon tiket ini diharapkan mampu meningkatkan minat perjalanan masyarakat sekaligus memperkuat konektivitas antarkota selama puncak mobilitas Nataru.
