KETIK, MALANG – Unggul FC dipastikan tak akan lagi diperkuat pelatih kiper mereka, Marco Dias, pada putaran kedua Pro Futsal League 2025/2026. Marco sepakat tak memperpanjang kontraknya yang telah berakhir.
Marco bergabung dengan Unggul FC pada putaran kedua Pro Futsal League 2023/2024. Pelatih asal Portugal ini lalu menjadi bagian tim futsal profesional asal Malang ini selama dua tahun atau tiga musim yang berbeda.
"Kami telah bersepakat dengan Coach Marco untuk tidak melanjutkan kontrak setelah berakhir di tengah musim ini," kata Manajer Tim Unggul FC, Usa Laksono.
"Manajemen Unggul FC menyampaikan terima kasih banyak atas dedikasinya di sepanjang kebersamaan di staf kepelatihan tim ini," sambungnya.
Kehilangan Marco membuat ada satu posisi lowong di tim kepelatihan Unggul FC saat ini. Namun, Usa memastikan pihaknya tak akan mencari sosok untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Marco Dias.
Tanpa Marco, menurut Usa, Unggul FC masih punya seorang pelatih kiper lainnya. Sosok pelatih kiper tersebut adalah Hendy Hendy Romadhon, yang sejak lama menjadi bagian dari tim kepelatihan Unggul FC.
"Kita kan punya dua pelatih kiper. Dengan keluarnya Coach Marco, kami akan memaksimalkan tenaga Coach Hendy sebagai pelatih kiper di putaran kedua," pungkas manajer asli Malang ini. (*)
