Muscam PPDI Bandung Tulungagung Periode 2026-2031, Agus Suminto Kembali Nahkodai Perjuangan Perangkat Desa

29 Januari 2026 21:03 29 Jan 2026 21:03

Thumbnail Muscam PPDI Bandung Tulungagung Periode 2026-2031, Agus Suminto Kembali Nahkodai Perjuangan Perangkat Desa

Agus Suminto, Ketua PPDI Kecamatan Bandung terpilih di Muscam secara aklamasi memberikan sambutan perdananya, 29 Januari 2026. (Foto: Hariya/Ketik.com)

KETIK, TULUNGAGUNG – Suasana formal menyelimuti Balai Desa Bandung, Kabupaten Tulungagung pada Kamis pagi 29 Januari 2026. Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kecamatan Bandung melaksanakan Musyawarah Kecamatan (Muscam) dengan penuh semangat kebersamaan.

Seperti bisanya Muscam diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjut dengan mars PPDI yang di nyanyikan oleh semua undangan yang ada.  

Hadir dalam kesempatan tersebut jajaran Forkopimcam Bandung, Ketua PPDI Kabupaten Tulungagung beserta jajaran tim 1, Ketua PPDI Kecamatan Bandung beserta pengurus dan perwakilan perangkat desa se-Bandung.  

Ketua PPDI Kabupaten Tulungagung, Abdul Fatah memberikan apresiasi tinggi atas pelaksanaan Muscam PPDI Kecamatan Bandung.

"Saya berpesan buat temen-temen perangkat, jadikan hape untuk belajar terkait PP No. 11 Tahun 2019, jangan sering nya hape hanya aktif untuk melihat aplikasi media sosial agar kita semua paham dengan peraturan yang ada, " pesan Fatah.

Masih dalam sambutannya, ia menegaskan, PPDI Kabupaten Tulungagung akan terus berusaha dan mengupayakan terus kesejahteraan perangkat desa tanpa tebang pilih.

"Saya berpesan setiap kegiatan PPDI semua perangkat desa wajib hadir, tidak hanya perangkat yang tua saja, melainkan yang muda pun wajib datang, jerih payah kita yang tua ini demi untuk kita bersama, bukan buat yang tua tapi demi perangkat desa," ucapnya. 

"Saya tekankan, kepada perangkat yang masih muda-muda,.hormati kita yang tua dan gunakan adab atau unggah-ungguh, setidaknya hormati mereka yang sudah ada sebelum kalian menjabat sebagai pamong desa." tambahnya.

"Saya berharap, kepada pak Camat Bandung, jika setiap ada kegiatan resmi di wilayah Kecamatan Bandung, jawil juga Ketua PPDI Kecamatan Bandung". pungkas Fatah.

Camat Bandung yang baru menjabat, Chanif Djatmiko Nugroho. S.Sos., memanfaatkan momen ini menitipkan harapan besar Kepada PPDI. Ia berpesan agar pengurus yang terpilih mampu merangkul seluruh lini.

"Hubungan antara Kepala Desa dan Perangkat harus harmonis. Ke depan, tantangan regulasi semakin dinamis, maka profesionalisme sebagai pelayan masyarakat adalah harga mati," ujar Chanif.

Agus Suminto terpilih Kembali secara Aklamasi

Sebagai puncak acara, forum Muscam secara mufakat kembali mempercayai Agus Suminto untuk memimpin PPDI Kecamatan Bandung masa bakti 2026-2031. 

Dalam pidato kemenangannya, Suwono mengajak seluruh anggota untuk bergerak lebih progresif.

"Mari kita jadikan PPDI Bandung sebagai organisasi yang aktif dan bermanfaat nyata, baik bagi internal anggota maupun masyarakat luas," tuturnya.

"Misi visi saya mungkin ini sebuah khayalan atau sebuah mimpi belaka, semoga kedepan akan menjadi kenyataan sebagai bukti khayalan saya," tegas Minto yang langsung dapat tepuk tangan dari seluruh perangkat di Muscam tersebut.

Dengan nakhoda baru namun berpengalaman, PPDI Bandung kini bersiap menghadapi era baru tata kelola desa yang lebih profesional dan berintegritas.

Dalam sambutannya menekankan pentingnya kolaborasi. Ia mengibaratkan pemerintahan desa sebagai sebuah bangunan yang utuh.

"Perangkat desa adalah fondasi dan tiang penyangganya, sementara Kepala Desa adalah atapnya. Tanpa fondasi yang kuat, mustahil roda pemerintahan desa bisa berjalan stabil," tambahnya.

"Kami bergabung di PPDI dan aktif sejak 2023, dari pengalaman dan pengetahuan masih jauh dibanding teman yang lain,.tapi Alhamdulillah pilihan kami kepada ketua PPDI Kabupaten Tulungagung Abdul Fatah tidak akan salah," tambahnya.

"Perangkat desa adalah fondasi dan tiang penyangganya, sementara Kepala Desa adalah atapnya. Tanpa fondasi yang kuat, mustahil roda pemerintahan desa bisa berjalan stabil," pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

#muscamppdi #ppdikabuoatentulungagung #kecamatanbandung #pemdesbandung