DPC HKTI Sampang Kukuhkan 14 PAC HKTI, Dorong Ketahanan Pangan dan Kesejahteraan Petani

21 November 2025 08:35 21 Nov 2025 08:35

Thumbnail DPC HKTI Sampang Kukuhkan 14 PAC HKTI, Dorong Ketahanan Pangan dan Kesejahteraan Petani
Para pengurus PAC HKTI Sampang (Foto: Mat Jusi/Ketik.com).

KETIK, SAMPANG – Pengurus Anak Cabang (PAC) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) resmi terbentuk di 14 Kecamatan di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. 

Diketahui, para pengurus PAC HKTI itu dikukuhkan pada tanggal 19 November 2025.

Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Sampang, H Abdullah Hidayat, mengatakan bahwa pengukuhan pengurus PAC HKTI bukan sekedar penguatan struktur organisasi melainkan penyatuan semangat petani di setiap pelosok desa untuk memajukan pertanian Kabupaten Sampang khususnya di Jawa Timur. ‎

‎‎"Bagaimana kedepan kontribusi PAC HKTI betul-betul memberikan dampak positif bagi kesejahteraan petani dalam mendukung program pertanian secara berkelanjutan," ucapnya. Jumat, 21 November 2025.

Ia juga menekankan, pentingnya kekompakan dan loyalitas dalam membangun kekuatan organisasi petani sebagai langkah mewujudkan program ketahanan pangan yang digagas oleh Presiden RI Prabowo Subianto. 

‎Selain itu sinergitas dan kolaborasi yang baik antara pemerintah dengan HKTI Sampang diharapkan dapat meningkatkan pembangunan ekonomi daerah serta meningkatkan produktivitas pertanian. 

‎"Kami ingin distribusi bantuan seperti pupuk dan bibit tanaman maupun penyuluhan lebih efektif sesuai dengan kebutuhan petani, maka itu mari kita mulai dari desa kita masing-masing," tukasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

DPC HKTI Sampang PAC HKTI petani Kukuhkan PAC HKTI Loayal pupuk