Susah Kaya karena Gaji di Bawah UMR? Inilah Tips Kelola Uang yang Wajib Dicoba

4 Januari 2026 05:00 4 Jan 2026 05:00

Thumbnail Susah Kaya karena Gaji di Bawah UMR? Inilah Tips Kelola Uang yang Wajib Dicoba
Ilustrasi tips menabung meskipun gaji kecil di bawah UMR. (Foto: generated by ChatGPT)

KETIK, MALANG – Banyak orang merasakan frustasi dan kesal karena tak kunjung menjadi kaya meskipun sudah bekerja keras. Gaji pas-pasan, di bawah UMR, diikuti dengan beratnya beban kebutuhan, sering menjadi momok dalam kehidupan. 

Terkadang, menabung adalah sebuah kemewahan bagi orang yang dirundung kekurangan. Belum lagi jika setiap hari ia juga selalu bertarung dengan hasrat untuk membeli sesuatu. 

Meskipun sulit, menabung dengan gaji di baeah UMR tetap bisa diupayakan. Jangan keburu-buru menyerah dan pesimis. Meskipun lama, namun menabung sedikit demi sedikit uang yang dimiliki pasti akan berguna suatu saat nanti. 

Berikut adalah panduan menabung yang bisa coba diterapkan:

1. Menabung di Awal Gaji

Setelah menerima gaji, sisihkanlah sebagian uangmu untuk langsung disimpan. Jangan gunakan cara menabung dari sisa pengeluaran di akhir bulan, karena lebih sering cara tersebut gagal. Imbasnya, kamu gagal menabung. 

2. Bagi Gaji Sesuai Kebutuhan

Kalian bisa membagi uang dari gaji kalian yang kecil itu dengan metode 50:30:20 atau 70:20:10, srsuai dengan kemampuan. Dalam hal ini, 70 persen gaji bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok, 20 persen untuk keinginan seperti hiburan, dan 10 persen untuk tabungan atau dana darurat. 

Jika sanggup, kalian dapat menahan hasrat mengeluarkan uang untuk hiburan. Dengan demikian uang yang ditabung akan semakin banyak. Namun jangan selalu terapkan cara tersebut sebab, kalian akan stres. Ingatlah, meskipun menabung tapi kalian tetap berhak berbahagia. 

3. Buat Tabungan menjadi Produktif

Dari pada hanya menyimpan tabungan di celengan atau di bank, buatlah tabungan itu lebih produktif. Kalian bisa mengalihkannya untuk menabung emas digital atau investasi melalui reksadana. Apabila memilih reksadana, sesuaikanlah dengan kemampuan finansial dan profil risiko. Apabila pemula, kalian bisa memilih reksadana pasar uang ataupun obligasi. 

4. Konsisten

Menabung membutuhkan konsistensi. Sugestilah diri kalian bahwa kalian adalah manusia yang gemar menabung. Jika hanya dilakukan beberapa kali, maka jangan mengeluh apabila uang yang ditabung tetap sedikit. Konsistenlah! 

5. Mulai dari Sekarang

Jangan banyak berfikir. Segeralah menabung dari sekarang.(*)

Tombol Google News

Tags:

Gaji Kecil Tips Menabung menabung cara menabung Gaji UMR UMR Kaya Raya