Pemkot Batu Buka Seleksi Direksi dan Komisaris BWR, Kesempatan Emas untuk Profesional!

14 November 2025 12:30 14 Nov 2025 12:30

Thumbnail Pemkot Batu Buka Seleksi Direksi dan Komisaris BWR, Kesempatan Emas untuk Profesional!

Flyer pengumuman seleksi calon Direksi dan Komisaris PT Batu Wisata Resource. (Foto: Pemko Batu)

KETIK, BATU

Pemkot Batu kembali membuka seleksi untuk posisi Direksi dan Komisaris PT Batu Wisata Resource (BWR), BUMD kebanggaan Kota Batu yang sempat vakum beberapa tahun terakhir.

Ketua Panitia Seleksi (Pansel), Sugeng Pramono, menjelaskan bahwa seleksi dibagi menjadi dua kategori.

Pertama, seleksi Komisaris yang ditujukan bagi pejabat di lingkungan Pemkot Batu. Kedua, seleksi Direksi yang terbuka untuk masyarakat umum serta para profesional.

Persyaratan umum bagi calon antara lain adalah Warga Negara Indonesia (WNI), sehat jasmani dan rohani, memiliki keahlian serta pengalaman, integritas tinggi, kemampuan kepemimpinan, dan dedikasi untuk memajukan perusahaan daerah.

"Pelamar wajib memiliki pendidikan minimal S1, berusia 35 tahun maksimal 55 tahun dan memahami penyelenggaraan pemerintahan daerah maupun manajemen perusahaan," katanya, Jumat, 14 November 2025.

Pendaftaran seleksi dibuka mulai 7 hingga 21 November 2025. Proses seleksi akan dilakukan secara bertahap, dimulai dari seleksi administrasi pada 24 November, dengan pengumuman hasilnya pada 25 November.

Selanjutnya, calon peserta akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) yang dijadwalkan berlangsung pada 27 November hingga 4 Desember. Tahap terakhir berupa wawancara akhir bersama kepala daerah akan digelar pada 8–9 Desember.

"Hasil akhir seleksi dijadwalkan diumumkan pada 10 Desember 2025," lanjut Sugeng.

Untuk posisi komisaris, seleksi lebih diutamakan bagi pejabat Pemkot Batu yang memiliki tugas pembinaan, pengawasan, atau evaluasi terhadap BUMD, serta bukan pejabat yang menjalankan pelayanan publik langsung.

Sedangkan untuk posisi direksi, ada tambahan persyaratan khusus. Antara lain, belum pernah menjadi pengurus perusahaan yang dinyatakan pailit, memahami kondisi Kota Batu secara umum, serta memiliki pengalaman minimal lima tahun di bidang manajerial.

Untuk persyaratan lebih lengkap dan cara mendaftar dapat dilihat di link https://bit.ly/SeleksiBWR.

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu Pemkot Batu Seleksi direksi Komisaris PT Batu Wisata Resource PT BWR Badan Usaha Milik Daerah BUMD