Bondowoso Kukuhkan Kader Moderasi Beragama, Perkuat Upaya Cegah Konflik Ideologis

17 November 2025 16:55 17 Nov 2025 16:55

Thumbnail Bondowoso Kukuhkan Kader Moderasi Beragama, Perkuat Upaya Cegah Konflik Ideologis
Bupati dan Wabup Bondowoso Abdul Hamid Wahid dan As'ad Yahya Syafi'i bersama Kajari Bondowoso (Foto: Haryono/Ketik.com)

KETIK, BONDOWOSO – Komitmen Pemerintah Kabupaten Bondowoso dalam rangka memperkuat nilai toleransi dan mencegah berkembangnya paham keagamaan yang berpotensi menimbulkan konflik kembali ditegaskan Pemerintah Kabupaten Bondowoso.

Hal itu ditandai dengan dibukanya Deklarasi Kader Moderasi Beragama serta Sosialisasi Pengawasan Aliran Kepercayaan dan Aliran Keagamaan di Masyarakat oleh Bupati Abdul Hamid Wahid, didampingi Wakil Bupati As’ad Yahya Syafi’i, di Pendopo Raden Bagus Asra.

Acara tersebut menjadi wadah penguatan pemahaman kebangsaan bagi generasi muda dan melibatkan jajaran Forkopimda, Kepala Kemenag, para tokoh agama, pengurus FKUB, hingga perwakilan lembaga pendidikan. pada Senin, 17 November 2025.

Kepala Bakesbangpol Bondowoso, Ahmad, melaporkan bahwa kegiatan ini diikuti 55 pelajar dari berbagai sekolah negeri dan swasta. Mereka mengikuti pembinaan intensif dari pemateri yang berasal dari unsur pemerintah daerah, Forkopimda, serta lembaga terkait.

“Peserta dibekali materi tentang nasionalisme, bela negara, moderasi beragama, hingga pengawasan terhadap aliran keagamaan. Semua materi ini penting agar generasi muda mampu menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan masing-masing,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Bupati Hamid Wahid menegaskan bahwa pembentukan kader moderasi beragama merupakan langkah konkret pemerintah daerah untuk menciptakan Bondowoso yang harmonis, religius, dan progresif.

"Kami sangat mengapresiasi dengan terbentuknya kader moderasi agama yang salah satunya adalah untuk mencegah konflik ideologis di tengah-tengah masyarakat" ujarnya.

Ia mengajak seluruh komponen masyarakat Bondowoso untuk terus berkolaborasi menjaga kerukunan umat beragama dan memperkuat serta memperkokoh sikap saling menghormati antarumat beragama.

Kegiatan ini ditutup dengan penandatanganan komitmen bersama oleh perwakilan kader moderasi beragama yang disaksikan oleh Kepala Bakesbangpol, Kepala Kemenag, dan Ketua FKUB.

Penandatanganan tersebut menjadi simbol kesepahaman bersama dalam menjaga kedamaian dan keamanan kehidupan beragama di Bondowoso.(*)

Tombol Google News

Tags:

Deklarasi Moderasi AHW Bupati Bondowoso Pemkab Bondowowoso Bondowoso Berkah