Tunaikan Janji, Bupati dan Wabup Situbondo Serahkan 38 Mobil Ambulans Desa

29 Januari 2026 13:14 29 Jan 2026 13:14

Thumbnail Tunaikan Janji, Bupati dan Wabup Situbondo Serahkan 38 Mobil Ambulans Desa

Bupati didampingi Wabup Situbondo ketika menyerahkan kontak mobil ambulan desa kepada salah seorang kepala puskesmas, Kamis 29 Januari 2026 (Foto : Heru Hartanto/ketik.com)

KETIK, SITUBONDO – Janji politik Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo dan Wakil Bupati Situbondo Ulfiyah tentang Satu Desa Satu Mobil Ambulans direalisasikan, Kamis 29 Januari 2026.

Hari ini, sebanyak 38 Mobil Ambulans Desa di serahkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Situbondo kepada kepala desa dan kepala puskesmas. Mobil Ambulan Desa ini serahkan oleh Bupati dan Wabup di halaman belakang kantor Pemkab Situbondo. 

"Mobil Ambulan ini yang di anggarkan oleh Dinas Kesehatan Situbondo diserahkan kepada kepala desa yang akan di taruh di Polindes dan Pustu UPT Puskesmas. Ide adanya Ambulan Desa ini berawal dari janji politik, ketika kami berdua kampanye," ujar Bupati Situbondo dihadapan sejumlah wartawan.

Lebih lanjut, Bupati Situbondo mengatakan, Program Satu Desa Satu Ambulan ini, menjadi bagian dari upaya penguatan layanan kesehatan dasar, khususnya penanganan kegawatdaruratan medis di tingkat desa.

Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo yang akrab disapa Mas Rio menyampaikan bahwa dengan diserahkannya Ambulans Desa ini, harus digunakan untuk layanan publik di tingkat desa secara cepat dan gratis.

"Selama ini banyak warga yang mengeluh, ketika mau pinjam mobil siaga desa kadang tidak ada di tempat. Karena warga kesulitan pinjam mobil siaga, maka, kami ingin menghadirkan solusi konkret yakni menganggarkan pembelian Mobil Ambulans Desa. Kami pastikan mobil ambulan desa benar-benar standby dan digunakan untuk kepentingan masyarakat," tegas Mas Rio.

Ia menambahkan bahwa keberadaan ambulans di setiap desa merupakan langkah strategis dalam mempercepat pertolongan pertama dan memudahkan warga memperoleh layanan rujukan ke puskesmas maupun rumah sakit tanpa hambatan administratif. Karena Mobil Ambulan Desa ini gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun.

"Program ini juga menjadi bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menurunkan angka kematian ibu dan bayi, mempercepat respon kedaruratan, serta meningkatkan kualitas layanan kesehatan berbasis kewilayahan. Harapannya dengan hadirnya ambulans di seluruh desa dan kelurahan, pelayanan kesehatan Situbondo bisa lebih merata dan responsif," pungkas Mas Rio.

Sekadar informasi, mobil ambulans desa tersebut diserahkan di wilayah kerja UPT Puskesmas Sumbermalang, Jangkar, Jatibanteng, Banyuputih, Asembagus, Arjasa, Kendit, Suboh, Panarukan, Wonorejo, Banyuglugur, Bungatan, Mlandingan, Klampokan, hingga Kapongan.

Setiap unit ambulans ditempatkan di Unit Pelayanan Kesehatan Desa (UPKD), baik berupa Puskesmas Pembantu (Pustu), Pondok Kesehatan Desa (Ponkesdes), maupun rumah bersalin desa.

Seluruh unit ambulans tersebut akan mendukung pelayanan rujukan medis dan kegawatdaruratan masyarakat desa ke fasilitas kesehatan yang lebih tinggi. (*)

Tombol Google News

Tags:

janji politik Mobil Ambulan Desa Direalisasikan oleh Bupati dan Wabup Situbondo