Selangkah Lagi, Doding Rahmadi Bakal Nakhodai KONI Trenggalek

24 Januari 2026 18:14 24 Jan 2026 18:14

Thumbnail Selangkah Lagi, Doding Rahmadi Bakal Nakhodai KONI Trenggalek

Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek, Doding Rahmadi saat menyerahkan dokumen pendaftaran ke Kantor setempat, Sabtu, 24 Januari 2025 (Foto: Agus Riyanto/Ketik.com)

KETIK, TRENGGALEK – Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek, Doding Rahmadi selangkah lagi bakal menahkodai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Trenggalek. Ia menjadi orang pertama yang mengembalikan dokumen pendaftaran dua hari menjelang penutupan. 

Doding bersama timnya mendatangi Kantor KONI Trenggalek untuk melengkapi berkas formulir pendaftaran dan bukti dukungan dari cabang olahraga (cabor) pada Sabtu, 24 Januari 2026 pukul 14.00.

Doding sengaja datang mendampingi tim pemenangan sebagai bukti keseriusan menjadi Ketua KONI Trenggalek. 

"Saya menindaklanjuti amanat dari beberapa cabor untuk melakukan perubahan di tubuh KONI, sekaligus mengevaluasi atas prestasi atlet-atlet Trenggalek di beberapa even, termasuk Pekan Olahraga Provinsi," ucapnya. 

Doding menyebut, tampilnya di bursa calon ketua juga sebagai wujud kepedulian atas perkembangan prestasi olaheaga di Trenggalek. 

"Secara umum prestasi kontingen Trenggalek pada Porprov 2025 cukup memprihatinkan, yakni berada di dasar klasemen perolehan medali. Nah, ini yang memotivasi saya  untuk ikut membenahi," tuturnya. 

Kemudian, dengan waktu yang cukup mepet tentunya diperlukan langkah strategis dan taktis menyongsong Porprov 2027. "Paling tidak butuh waktu untuk bisa mendongkrak prestasi dengan keluar dari posisi juru kunci," tandasnya. 

Ia mengakui mendapat banyak dukungan dari beberapa cabor untuk menjadi orang nomor satu KONI Trenggalek. "Kita ingin sebelum Porprov juga ada gelaran Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) sebagai rekomendasi dalam pengiriman atlet ke Porprov," ungkapnya. 

Sementara itu, Ketua Pendaftaran Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub), Damri Sutrasno membenarkan jika hingga saat ini baru Doding Rahmadi yang mengembalikan dokumen pendaftaran. 

"Batas waktu pendaftaran terakhir 26 Januari pukul 14.00," ujarnya. 

Damri sapaan dia menambahkan, ada tim yang akan melakukan verifikasi sebelum ditetapkan menjadi calon. "Sah dan tidaknya ada di tangan forum Musorkablub," tutupnya.

Tombol Google News

Tags:

DODING RAHMADI Ketua koni trenggalek