KETIK, SURABAYA – Ada pemandangan menarik di tengah kerumunan peserta yang dipastikan dari pengurus atau ketua dari HKTI Gresik, itu terlihat dari bendera HKTI kabupaten setempat yang berada tepat di samping barisan.
Mereka tak beranjak dari tempat, meski saat itu masih terik tersinari matahari. Bagi mereka keberangkatan dan kepulangan harus bersama-sama.
"Iya sengaja Mas kompak, kita berkumpul disini saja, biar nanti tidak terpencar," ucap salah seorang saat media ini mendekat, sambil menyapa "Ndak Ngadem Pak? Sebab sebagian dari peserta menepi, ada juga yang ke masjid di lingkungan Kantor Gubernur Jatim tersebut.
Mereka, para petani ini dipastikan ingin segera melihat langsung tokoh HKTI Jatim, yakni Arum Sabil dan Gubernur Khofifah.
Mereka datang sebagai peserta mengikuti Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) se-Jawa Timur Masa Bakti Tahun 2025-2030 Dan Penanaman Indigofera Serentak dii Lokasi Terbanyak (tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia, oleh MURI).
Kekaguman atas kedua sosok itu bisa dilihat diantara mereka berswafoto dengan membelakangi Videotron bergambar Ketua DPN HKTI Sudaryono bersanding dengan Ketua Dewan Penasihat HKTI Prabowo Subianto, yang juga Presiden RI, dan sisi sebelahnya Ketua HKTI Jawa Timur Arum Sabil dengan Dewan Penasihat Khofifah Indar Parawansa.
Tak lama, pengeras suara menyampaikan semua peserta harus berdiri dan berbaris, prosesi acara segera dimulai. Serentak, barisan berjajar rapi dibelakang papan nama bertuliskan DPC HKTI kabupaten/kota masing-masing.
Usai MC memberikan salam dan kalimat pembuka, lagu Indonesia Raya berkumandang dengan sikap sempurna mereka menyanyikan lagu kebangsaan kemudian disambung dengan lagu Mars HKTI.
Acara berlangsung tertib hingga usai, dan sebelumnya kedua tokoh yakni Arum Sabil dan Khofifah Indar Parawansa menerima piagam penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) dengan catatan menanam Indigofera terbanyak di seluruh kabupaten/kota di wilayah Provinsi Jatim.
Sebelumnya, dilakukan penyerahan Pataka HKTI oleh Ketua HKTI Jatim Arum Sabil kepada perwakilan ketua dari kabupaten/kota se-Jatim, yang hadir. Dilanjutkan, penyerahan bibit pohon dan biji Indigofera kepada masing-masing ketua dewan pimpinan cabang.
Di msempatan sama juga diberikan bantuan seekor sapi dari Ketua HKTI Jatim untuk DPC terbaik pertama, dan dari Gubernur Khofifah menyerahkan bantuan tiga ekor kambing untuk masing-masing DPC.
Acara kemudian diakhiri dengan foto bersama dan makan di taman depan halaman kantor Gubernur Jatim. (*)