Formasi 510 Goyang: Winaldy Senna Angkat Kaki Setelah Perjalanan Panjang

11 Desember 2025 17:20 11 Des 2025 17:20

Thumbnail Formasi 510 Goyang: Winaldy Senna Angkat Kaki Setelah Perjalanan Panjang

Winaldy Senna (Foto: Tangkapan Layar akun Instagram @winaldysenna)

KETIK, SURABAYA – Drummer sekaligus pendiri dan pilar penting band modern rock asal Bandung, 510, Winaldy Senna, yang akrab disapa “Wina”, secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari band.

Pengumuman ini disampaikan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya pada Rabu, 10 Desember 2025 dan dipertegas dengan pengumuman dari akun Instagram grup 510 pada Kamis, 11 Desember 2025.

“Bismillahirrohmanirrohim. Mulai sejak pagi ini, 10 Desember 2025. Dengan berat hati saya mengucapkan, saya bukan lagi bagian dari 510.” Tulis Wina dalam unggahan di akun pribadinya.

Ia juga meminta maaf atas segala kekurangannya dan menyampaikan bahwa ia tidak dapat melanjutkan perjalanan bersama band.

Posisi hengkangnya Wina dari 510 juga telah diperkuat dari unggahan Instagram @official510music.

“510 and Winaldy Senna has decided to part ways, a force who helped shape the heartbeat of 510,” tulis pihak 510 dalam unggahan akun Instagram @official510music Kamis, 11 Desember 2025.

Keputusan ini cukup mengejutkan publik dan penggemar, sebab Winaldy bukan hanya berposisi sebagai drummer ia adalah salah satu pendiri 510 bersama Faizal Permana (vokal) dan Pras Goldinantara (gitar).

Selain memainkan drum, Winaldy juga bertanggung jawab atas mixing dan mastering band. Ia diyakini sebagai “otak teknis” di balik produksi suara yang menjadi karakter khas musik 510 terutama dalam album perdana mereka, Origin (2023), yang mendapat pujian atas kualitas rekaman dan aransemen.

Sebelum membentuk 510 di pertengahan 2021, Faizal dan Pras berasal dari unit post-hardcore asal Palangkaraya, Kalimantan Pusat yakni Slap It Out. Mereka kemudian mengajak Winaldy yang saat itu aktif sebagai drummer di band modern rock Yogyakarta, Alectrona, untuk membentuk unit rock baru, 510 pada saat itu.

Dengan keluarnya Winaldy, berarti 510 kehilangan salah satu pilar penting: bukan sekadar pemain drum, tapi juga produser, sound engineer, sekaligus otak di balik karakter audio band. Ini memunculkan pertanyaan di kalangan penggemar. Apakah 510 akan melanjutkan dengan drummer baru, atau mungkin merombak formasi? (*)

Tombol Google News

Tags:

Winaldy Senna 510 Wina band modern rock asal Bandung