KETIK, JAKARTA – Fase liga Liga Champions musim 2025/2026 tuntas. Kamis dini hari 29 Januari 2026 ada 18 pertandingan dimainkan secara serempak untuk menentukan klasemen akhir.
Di matchday terakhir ini, ada beberapa hasil pertandingan yang di luar prediksi.Real Madrid secara mengejutkan kalah dari Benfica dengan skor mencolok 2-4.
Alhasil, Real Madrid yang sebelumnya masih aman di 8 besar, harus terlempar ke peringkat ke-9 karena kekalahan ini. Benfica yang sebelumnya diprediksi bakal tersingkir, justru berhasil mengamankan slot terakhir di peringkat ke-24 untuk melaju ke babak play-off.
Pertandingan-pertandingan lain juga tidak kalah menarik. Di Paris, PSG gagal mengalahkan Newcastle. Kedua tim bermain imbang 1-1 dan akhirnya sama-sama terlempar dari delapan besar.
Musim ini adalah musim kedua UCL menerapkan format baru, yaitu fase liga. Tim peringkat 1-8 berhak lolos langsung ke fase gugur alias babak 16 besar. Sementara tim peringkat 9-24 harus menempuh babak play-off fase gugur, memperebutkan 8 tiket yang tersisa.
Berikut daftar 8 tim langsung lolos babak 16 besar:
- Arsenal
- Bayern Munchen
- Liverpool
- Tottenham
- Barcelona
- Chelsea
- Sporting
- Man City
Sementara tim yang akan melaju ke babak play-off fase gugur adalah sebagai berikut:
- Real Madrid
- Inter Milan
- PSG
- Newcastle
- Juventus
- Atletico Madrid
- Atalanta
- Leverkusen
- Dortmund
- Olympiakos
- Club Brugge
- Galatasaray
- Monaco
- Qarabag
- Bodo/Glimt
- Benfica
Daftar tim yang tersingkir:
- Marseille
- Pafos FC
- Union Saint-Gilloise
- PSV Eindhoven
- Athletic Club
- Napoli
- Copenhagen
- Ajax
- Frankfurt
- Slavia Prague
- Villarreal
- Kairat Almaty
Tidak ada lagi aturan turun kasta di UCL musim ini. Tim yang finis di peringkat 25-36 dipastikan tersingkir dan terlempar dari kompetisi Eropa.
Jadwal Play-off dan Babak 16 Besar
Sebelum pertandingan, UEFA akan terlebih dahulu melakukan drawing play-off fase gugur Liga Champions. Drawing dijadwalkan pada Jumat 30 Januari 2026 besok di Nyon, Swiss.
Aturannya masih sama, tim-tim dari negara yang sama bisa bertemu di fase play-off, tim-tim yang sudah bertemu di fase liga juga bisa bertemu lagi.
Pertandingan play-off dijadwalkan pada 18-19 Februari 2026 untuk leg pertama, sementara leg kedua dijadwalkan pada 25-26 Februari 2026. (*)
