KETIK, BONDOWOSO –
Upaya menanamkan budaya disiplin berlalu lintas terus digencarkan Satlantas Polres Bondowoso. Sabtu, 22 November 2025, personel Satlantas hadir di SMPN 2 Tenggarang untuk memberikan edukasi keselamatan jalan dalam program “Polantas Menyapa Siswa”.
Kegiatan ini mendapat antusias tinggi dari ratusan pelajar. Dengan metode interaktif, petugas mengajak siswa memahami kewajiban mematuhi aturan lalu lintas, bahaya berkendara di bawah umur, pentingnya helm berstandar SNI, serta teknik menyeberang jalan yang aman.
Para siswa juga berkesempatan mengenali rambu-rambu lalu lintas melalui simulasi menarik.
Kasat Lantas Polres Bondowoso, AKP Achmat Rochan, S.H., M.M. menegaskan bahwa edukasi seperti ini merupakan bentuk pencegahan dini terhadap risiko kecelakaan yang melibatkan pelajar.
“Pelajar adalah generasi penerus bangsa. Jika sejak awal mereka memahami pentingnya keselamatan, mereka tidak hanya melindungi diri sendiri, tetapi juga dapat menjadi teladan bagi lingkungan sekitarnya,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa sebagian kasus pelanggaran lalu lintas yang melibatkan remaja terjadi karena kurangnya pengetahuan dan keberanian berkendara tanpa memenuhi syarat usia.
Oleh karena itu, Satlantas Polres Bondowoso berkomitmen terus hadir di sekolah-sekolah untuk memberikan pendampingan dan edukasi berkelanjutan.
Melalui program ini, pihak kepolisian berharap muncul kedekatan positif antara polisi dan pelajar, sekaligus menekan angka pelanggaran lalu lintas di kalangan remaja.
"SMPN 2 Tenggarang Bondowoso diharapkan menjadi salah satu sekolah yang mampu menciptakan pelajar sadar keselamatan dan menjadi duta tertib berlalu lintas di masyarakat," pungkasnya.
